Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Selasa 10 Oktober 2023.
PSSI menyebut satu pemain Persib mengalai cedera jelang persiapan menghadapi Brunei Darussalam di babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kabar lainnya soal hasil lengkap sidang Komdis PSSI dan komentar Marc Klok soal Wiljan Pluim.
Berikut rangkuman tiga berita tersebut:
1. Persiapan Timnas Indonesia: PSSI Sebut Satu Pemain Persib Alami Cedera
Timnas Indonesia memulai persiapan jelang hadapi Brunei Darussalam di leg pertama ronde 1 kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kedua tim akan saling berjumpa di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jkarta, Kamis 12 Oktober 2023.
Dalam latihan perdana, 26 pemain yang dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong sudah bergabung.
Komdis PSSI kembali merilis hasil sidang yang digelar pada 3 hingga 6 Oktober 2023.
Dalam poin-poinnya, hasil sidang tersebut tidak hanya mencangkup Liga 1 saja, melainkan kompetisi sepak bola di Indonesia secara keseluruhan.
Pemain Persebaya Surabaya, Arief Catur Pamungkas dijauhi hukuman berat larangan bertanding 4 kali dan denda 10 juta.
3. Komentar Marc Klok usai Wiljan Pluim Berpisah dengan PSM
Kabar perpisahan Wiljan Pluim dan PSM Makassar mendapat perhatian dari banyak pihak, tak terkecuali pemain Persib, Marc Klok.
Pemain berdarah Belanda ini mengomentari akhir dari kebersamaan mantan rekan satu timnya tersebut dengan Juku Eja.
Wiljan Pluim sendiri merupakan pemain yang didatangkan PSM pada tahun 2016 silam. Sejauh ini Wiljan Pluim dan PSM sudah bekerja sama selama 7 tahun 2 bulan.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**