Gelandang Persib Bandung Marc Klok. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
REPUBLIKBOBOTOH.COM - Marc Klok menegaskan kondisinya cukup siap dimainkan ketika Persib Bandung menghadapi Persis Solo dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2023-2024.
Pemain naturalisasi kelahiran Amsterdam, Belanda itu, sudah gabung latihan dengan skuad Persib sejak Selasa, 30 Januari 2024.
Meski baru pulang setelah membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Marc Klok mengungkapkan, secara fisik dan teknis, dia cukup siap jika diminta pelatih Bojan Hodak tampil di laga kontra Persis Solo.
Baca Juga : Ini 3 Pemain yang Disiapkan Bojan Hodak Gantikan Nick Kuipers
"Kondisi saya sangat bagus, saya merasa lapar dan saya punya banyak motivasi untuk kembali membela Persib. Tentu saja, iya (siap main lawan Persis Solo)," kata Marc Klok kepada awak media, Selasa 30 Januari 2024.
"Saya rasa sudah cukup lama, tujuh pekan saya di luar negeri. Tapi bagus, saya melihat ke depan untuk Liga 1 dan pasti semua beda dari Piala Asia. Tapi saya senang bisa kembali," ujarnya.
Selama membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Marc Klok sendiri tidak mengeluarkan banyak keringat karena hanya sekali dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong sebagai pengganti di laga kontra Irak pada penyisihan Grup D.
Baca Juga : Gacor, Winger Persis Solo Lincah Ini Bisa Bikin Pertahanan Persib Kelabakan
Hingga 23 laga yang sudah dimainkan Persib, Marc Klok bisa dikatakan jadi salah satu pemain kunci dalam permainan Maung Bandung. Klok sudah mengemas 4 gol plus 6 assist.
Pertandingan Persib vs Persis Solo sendiri akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Minggu sore, 4 Februari 2024, pukul 15.00 WIB.**