Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (Adam Husein/Republikbobotoh.com)
REPUBLIKBOBOTOH.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, membeberkan alasan tidak tertarik menurunkan Abdul Aziz, dan memilih pemain muda, M Adzikry Fadlillah.
Persib Bandung secara mengejutkan memasukan nama M Adzikry Fadlillah di dalam daftar susunan pemain kontra Persis Solo, pada laga pekan ke-24 Liga 1 2023/2024.
Kehadiran M Adzikry di bench Persib tentu memunculkan pertanyaan di kalangan Bobotoh, karena Persib masih memiliki gelandang berpengalaman lainnya, seperti Abdul Aziz.
Bojan Hodak akhirnya buka suara terkait keterlibatan Adzikry di laga tersebut. Pria asal Kroasia itu mengungkapkan bahwa tidak ada alasan untuk melibatkan pemain jebolan Akademi Persib itu pada laga kontra Persis Solo.
Dalam sesi latihan, Bojan menjelaskan Adzikry mampu menunjukan kerja kerasnya dibandingkan Abdul Aziz.
Bahkan kerja keras yang ditunjukan Adzikry mampu melampaui Abdul Aziz, terutama dalam masa persiapan jelang menghadapi Persis.
"Energi, gaya bermain, kerja keras, tapi lebih pada kerja keras. Aziz jika ingin tampil, dia harus lebih bekerja keras di latihan," kata Bojan kepada awak media.
Sebagai pelatih, ia tak memungkiri bahwa Abdul Aziz merupakan gelandang kreatif yang mampu tampil efektif untuk membelah pertahanan lawan.
Baca Juga : Sinyal Lini Depan Persib Bakal Gacor Lagi, Bojan Hodak Tak Pernah Ragukan DDS
Namun itu saja dirasa Bojan tidaklah cukup karena ada satu hal yang perlu ditingkatkan, yakni kerja keras di dalam lapangan.
"Latihan adalah satu-satunya hal, hanya ini cara untuk membuat saya, memaksa saya untuk memainkannya." tutupnya.**