Barito Putera vs Persib Bandung, pekan ke-25 Liga 1 2023/2024 di Stadion Sultan Agung di Bantul, Jumat 23 Februari 2024. (REPUBLIKBOBOTOH.COM)
REPUBLIKBOBOTOH.COM - Berikut ini jadwal Liga 1 2023/2024 Barito Putera vs Persib Bandung, Jumat (23/2/2024) dan tayang via Siaran Langsung Indosiar.
Laga Barito Putera vs Persib Bandung bisa juga diakses via Live Streaming Indosiar dan Live Streaming TV Online di Vidio mulai jam 19.00 WIB.
Persib Bandung akan melakoni pekan ke-25 Liga 1 melawan Barito Putera di Stadion Sultan Agung di Bantul, Jumat 23 Februari 2024.
Barito Putera saat ini sudah menjalani dua puluh empat pertandingan di Liga 1 2023-2024.
Dari 24 pertandingan itu, Barito Putera berhasil meraih delapan kemenangan, sembilan seri dan tujuh kali menelan kekalahan.
Di pertandingan terakhirnya, Barito Putera ditahan imbang Dewa United dengan skor 2-2.
Jika melihat catatan 24 pertandingan yang telah dijalani Persib, tentu lebih impresif ketimbang Barito Putera.
Persib berhasil meraih sepuluh kemenangan, sebelas laga seri dan tiga kali menelan kekalahan.
Namun, di laga terakhirnya, Persib juga mengalami hasil imbang ditahan Persis Solo 2-2.
Dengan hasil tersebut, saat ini Persib Bandung berada di peringkat tiga klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dua mengantongi 41 poin.
Baca Juga : RESMI, Ini Venue Laga Barito Putera vs Persib di Pekan ke-25 Liga 1 2023/24
Sedangkan Barito Putera berada di posisi tujuh klasemen dengan raihan 33 poin.
Sehingga pada duel pekan ke-25 nanti yang mempertemukan Barito Putera melawan Persib, diprediksi akan berlangsung ketat.
Live Streaming Barito Putera vs Persib
Berikut jadwal Liga 1 2023-2024 Pekan 25
Kamis, 22 Februari 2024
- Persikabo 1973 vs Borneo FC, Pukul 15.00 WIB
- Bhayangkara FC vs PSS Sleman, Pukul 15.00 WIB
- Persija Jakarta vs Madura United, Pukul 19.00 WIB
- RANS Nusantara FC vs Arema FC, Pukul 19.00 WIB
Jumat, 23 Februari 2024
- PSIS Semarang vs Dewa United, Pukul 15.00 WIB
- Persita vs Persebaya Surabaya, Pukul 15.00 WIB
- Barito Putera vs Persib Bandung, Pukul 19.00 WIB
Sabtu, 24 Februari 2024
- Persis Solo vs Persik, Pukul 15.00 WIB
- PSM Makassar vs Bali United, Pukul 19.00 WIB