David da Silva dan Stefano Beltrame di laga Persib vs Persis Solo. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
REPUBLIKBOBOTOH.COM - Penyerang Persib Bandung, David da Silva senang dengan progres yang ditunjukan Stefano Beltrame dalam beberapa pertandingan terakhir.
Menurutnya koneksi Stefano Beltrame dengan jajaran pemain depan semakin terbentuk dan itu cukup menguntungkan bagi timnya.
Dalam sesi latihan, David mengaku kerap meluangkan banyak waktu hanya untuk sekedar menambah sesi latihan bersama Stefano Beltrame.
Baca Juga : Prediksi Starting XI Persib vs Barito Putera
Tak jarang, ia juga melakukan latihan yang sudah dimodifikasi, agar sesi latihan terasa lebih menyenangkan.
Pria asal Brasil itu mengungkapkan bahwa hal tersebut cukup jitu dalam membangun koneksi dengan Stefano.
Bahkan ia melihat, penampilan Stefano bersama Persib juga semakin meningkat usai membukukan gol perdananya saat menghadapi Persis Solo.
"Kami sudah semakin baik hari demi hari. Saya harap dirinya bisa memberikan yang terbaik untuk klub kami," ujar David kepada awak media.
Apiknya koneksi itu juga semakin mempertajam lini depan Persib Bandung, baik di dalam latihan maupun pertandingan.
Ia berharap hal itu terus berlanjut agar timnya bisa menjaga peluang untuk meraih banyak gol di setiap pertandingan.
"Kami bisa lebih tajam di beberapa pertandingan lagi ke depan. Saya harap bisa terus membaik dalam setiap pertandingan ke pertandingan." tutupnya.**