RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak akhirnya buka suara terkait keputusannya memasang Henhen Herdiana di posisi gelandang kanan di laga kontra PSM Makassar.

Bojan Hodak menjelaskan alasan utamanya ialah guna meredam serangan PSM Makassar yang selalu hadir dari sisi kanan.

Hasil dari analisanya, PSM Makassar memang mampu mengoptimalkan sisi sayap untuk memberi tekanan kepada lawan. Sehingga, perlu ada pengamanan berlapis dengan cara memasang Kakang Rudianto dan Henhen Herdiana secara langsung.

Baca Juga : Beckham Putra Merasa Sedih, Ini Penyebabnya

"Karena semua gol yang dicetak PSM di pekan-pekan awal datang dari sisi kiri mereka dan dari set piece. Ini yang membuat saya memasang Henhen dan Kakang untuk mencegah mereka," imbuh Bojan.

Keberadaan Henhen juga mampu memberi dampak besar dalam meredam serangan PSM. Terlihat, sektor sayap PSM terlihat buntu dan laju serangan lawan mulai tercipta dari sektor lain.

"Jadi secara pertahanan kami bisa meminimalisir serangan mereka menjadi hanya 1-2 tendangan selama 90 menit. Jadi ini bagian yang bagus," terang Bojan.

Baca Juga : Gilbert Agius Ungkap Alasan Memilih Menetap di Bandung Ketimbang Kembali ke Semarang

Henhen pun secara atribut, cukup ideal dipasangkan di gelandang kanan. Selain mampu tampil seimbang, umpan yang dilepaskan Henhen juga sangat berbobot dan cukup meringankan beban gelandang lainnya.

"Di gelandang juga bagus karena Henhen selalu bermain agresif di sana. Tentu saja di final third kami masih kurang, tapi perlahan saya percaya ini akan segera kembali," tutupnya.***