RBCOM - Persib Bandung memiliki kenangan manis di Stadion Gelora Bangkalan, Madura saat memastikan gelar juara. Persib bahkan bisa menang meyakinkan 1-3 pada leg kedua di stadion ini.
Maka dari itu, kembali berhadapan dengan Madura United kali ini dipastikan tim Persib Bandung akan berusaha meraih 3 poin.
Madura United akan menjamu Persib dalam pertandingan Liga 1 di Stadion Bangkalan, Sabtu (28/9/2024).
Pertandingan Madura United vs Persib bisa ditonton secara langsung di Indosiar mulai pukul 19.00 WIB. Selain itu laga Madura United vs Persib bisa disaksikan di Vidio.
Baca Juga : Ciro Alves Waspadai Kebangkitan Madura United
Laga ini bisa jadi momentum comeback David da Silva yang sudah absen 5 laga. Penyerang asal Brasil tersebut dibawa dalam skuad Maung Bandung kali ini.
Madura United menjadi satu-satunya tim yang belum pernah menang di Liga 1 2024/2025. Tim yang saat ini dilatih caretaker Rakhmat Basuki, mencatat 4 kekalahan dalam 6 laga awal. Mereka hanya menempati peringkat 18 alias zona degradasi dengan 2 poin.
Ketika Sappe Kerrab berupaya bangkit, mereka justru bakal menjalani laga berat. Madura United bakal menghadapi Persib Bandung yang sedang memiliki tren positif di liga.
Meski sempat bermain imbang 3 kali beruntun, Maung Bandung sukses memetik kemenangan atas PSIS Semarang dan Persija Jakarta.
Pangeran Biru kini berada di peringkat 3 klasemen Liga 1 2024/2025 dengan 12 poin, tertinggal 4 poin dari Persebaya di posisi teratas.
Madura United dan Persib Bandung diprediksi tidak banyak mengubah komposisi pemain yang diturunkan dari laga terakhir.
Maung Bandung berpeluang memainkan David da Silva sebagai starter meski baru pulih dari cedera.
Berikut prediksi susunan Pemain Madura United vs Persib
Madura United (4-1-4-1): Dida; Koko Ari, Pedro Monteiro, Christian Rontini, Frank Sokoy; Muhammad Ilhamsyah; Arsa Ahmad, Jordy Wehrmann, Hanis Saghara Putra, Lulinha; Maxuel. Pelatih: Rakhmat Basuki.
Persib Bandung (4-2-3-1): Kevin Ray Mendoza; Kakang Rudianto, Nick Kuipers, Gustavo França, Edo Febriansyah; Dedi Kusnandar, Rachmat Irianto; Tyronne del Pino, Ciro Alves, Dimas Drajad; David da Silva. Pelatih: Bojan Hodak.
Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming Madura United vs Persib Bandung dapat ditonton di Indosiar dan Vidio.
Link Live Streaming Madura United vs Persib di Indosiar (Vidio) klik di sini
Jadwal Liga 1 2024/2025 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewektu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.***