Persib vs Lion City Sailors. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
RBCOM - Hasil dan skor sementara Persib Bandung vs Lion City Sailors pada matchday 3 Grup F AFC Champions League (ACL) Two musim 2024-2025, Maung Bandung unggul 1-0.
Bermain di kandang sendiri, Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Persib sementara unggul dengan skor 1-0 via gol Tyronne del Pino.
Menit ketiga, Persib memberikan ancaman pertama lewat tendangan backhill Tyronne del Pino menyambut crossing Ciro Alves, namun masih menyamping.
Pada 20 menit pertama, kedua tim terlihat sangat hati-hati. Persib cukup mengimbangi permainan dari Lion City Sailors.
Baca Juga : Susunan Pemain Persib vs Lion City Sailors dan Link Nonton Live Streaming
Tempo permainan yang cenderung lambat membuat kedua tim minim menciptakan peluang yang cukup berarti.
Sepak pojok pertama didapatkan Persib Bandung pada menit 25. Marc Klok yang mengeksekusi bola nyaris membobol gawang Lion City Sailors setelah tendangannya mengarah langsung ke gawang.
Bola tendangan pojok Marc Klok yang on target dengan susah payah dihalau kiper Lion City Sailors, Izwan Mahbud.
Baca Juga : Link Live streaming Persib Bandung vs Lion City Sailors ACL Two 2024
Menit 30, upaya Ciro Alves yang melepaskan tendangan dari luar kotak penalti masih belum membuahkan hasil, karena bola melambung di atas gawang.
Persib akhirnya bisa memecah kebuntuan lewat skema serangan balik lewat gol Tyronne del Pino di menit 43.
Tyronne del Pino yang menerima umpan dari Dimas Drajad dengan tenang mengeksekusi bola yang melewati kiper Lion City Sailors.
Hingga wasit asal Iran, Bijan Heidari meniup peluit akhir babak pertama, laga Persib vs Lion City Sailors 1-0 untuk Maung Bandung.
Susunan Pemain Persib Bandung vs Lion City Sailors
Persib Bandung (5-3-2): Kevin Ray Mendoza; Nick Kuipers, Gustavo França, Kakang Rudianto, Henhen Herdiana, Edo Febriansyah; Dedi Kusnandar, Marc Klok, Tyronne del Pino; Ciro Alves, Dimas Drajad.
Cadangan: Robi Darwis, Beckham Putra, Teja Paku Alam, Achmad Jufriyanto, Adam Alis, Faris, Victor Igbonefo, Ferdiansyah, Rachmat Irianto, Adzikry Fadlillah, Mailson Lima.
Pelatih: Bojan Hodak
Lion City Sailors (4-4-2): Izwan Mahbud; Lionel Tan, Bailey Wright, Toni Datkovic, Christopher van Huizen; Song Ui-young, Maxime Lestienne, Hami Syahin, Rui Pires; Bart Ramselaar, Lennart Thy.
Cadangan: Bill Mamadou, Anumathan Kumar, Shawal Anuar, Hafiz Nor, Muhammad Adib, Hariss Harun, Obren Kljajic, Sergio Perez Carmona, Abdul Rasaq, Haiqal Pashia, Zharfan Rohaizad.
Pelatih: Aleksandar Rankovic.