Grup band DT09 meluncurkan album terbaru bertema 'Asa' pada Sabtu, 19 April 2025 di Braga Sky, Jalan Suniaraja, Kota Bandung. (Raffy Faraz/RBCOM)
RBCOM - Grup band asal Bandung, DT09 kembali menggebrak belantika musik Indonesia. Kali ini, DT09 meluncurkan album terbaru bertema 'Asa' pada Sabtu, 19 April 2025 di Braga Sky, Jalan Suniaraja, Kota Bandung.
Launcing party album ini dikemas secara lebih dekat dengan pendengarnya. Apalagi rata-rata, para penikmat lagu band DT09 ini memiliki latar belakang suporter Persib Bandung, atau Bobotoh.
Wajah album kedua dari band DT09 ini sangat berbeda dari sebelumnya. Dalam 10 lagu di album tersebut, kebanyakan mengusung tema sosial di dalamnya. Meski ada juga bertema sepak bola.
Baca Juga : Komentar Wali Kota Bandung Usai Persib Raih Kemenangan Dramatis dari Bali United
Manajer band DT09, Coach Ezha mengungkapkan, lagu di album ini memang lebih dominan dengan unsur sosial. Akan tetapi DT09 juga enggan meninggalkan DNA-nya sebagai band berlatar belakang suporter.
"Launching album ini tuh, jadi album kedua yang bertemakan 'ASA', di dalam lagu album yang sekarang ini banyak tentang sosial, ya lebih peka terhadap sosial temen-temen DT09. Album pertama bola-bolaan, tapi di album kedua ini tidak menghilangkan esensi bola-nya juga. Masih ada tetep DNA bola-nya, cuman kita naikin ke sosialnya," buka Ezha kepada awak media.
Dalam mewujudkan album kedua ini, diakui Coach Ezha cukup memakan waktu. Sebab, proses pengerjaannya sempat tertunda karena padatnya jadwal gigs dan kegiatan dari masing-masing personil.
Meski demikian, Ezha sangat puas dengan karya dari album ini. Terlebih ia sangat yakin, semakin lamanya proses pengerjaan, hasilnya pun akan lebih matang dan dapat diterima oleh masyarakat luas.
"Prosesnya nemuin dua kali bulan puasa pokoknya, lila pisan. Soalnya berbenturan dengan manggung juga, kesibukan sehari-hari. Tapi Alhamdulillah ya semakin lama juga jadi semakin matang karyanya, lalu harus diterima banyak orang, berarti harus bikin karya yang bagus," tambahnya.
Baca Juga : Persib Menang lewat Comeback Dramatis, Bojak Hodak: Itu Karakter
Untuk lagu andalannya di album ini, Ezha merasa semuanya juga bisa diandalkan. Apalagi lagu-lagu yang diciptakan sangat erat kaitannya dengan masyarakat. Bahkan ada lagu berjudul 'Surya' yang maknanya sangat dalam.
"Semuanya jago, tapi yang diunggulin sama saya sama rasa sama bendera, oi rudie, sang kebanggaan, sama get well song, sama surya. Surya ini lagunya tentang tanda terima kasih seorang anak kepada seorang ayah," jelas Ezha.
Semua lagu di album kedua dari band asal Ciwastra, Kota Bandung ini juga sudah bisa didengar di seluruh platform digital. Coach Ezha berharap karya DT09 bisa diterima oleh banyak pihak.
"Sudah bisa didengerin di semua digital platform dan CD album." tutupnya.***