Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
RBCOM - Musim 2024/2025 bisa dikatakan bukan musim yang ideal untuk Persib Bandung jika acuannya adalah komposisi pemain.
Sebab, Persib harus menjalani musim ini dari awal sampai sekarang dalam kondisi sangat jarang menurunkan komposisi pemain yang ideal.
Masalahnya karena Persib selalu dirundung problem cedera pemain dari awal hingga memasuki fase akhir kompetisi.
Febri Hariyadi masuk list atau kelompok pemain pertama yang harus masuk ruang perawatan setelah mengalami cedera parah di Piala Presiden.
Baca Juga : Marc Klok: Dia Legend, Good Luck
Setelah itu, David da Silva dan Rezaldi Hehanussa mengalami masalah cedera cukup serius saat kompetisi Liga 1 2024/2025 baru memasuki dua pekan pertandingan.
Cedera parah kemudian dialami Dedi Kusnandar dan disusul Rachmat Irianto pada pertengahan musim yang membuat mereka sampai sekarang masih menjalani pemulihan.
David da Silva sempat kembali dan membela tim di beberapa pertandingan. Tetapi dia kembali didera cedera yang bahkan membuatnya berpotensi absen sampai akhir musim.
Dimas Drajad juga masuk daftar pemain yang harus istirahat lumayan panjang yang membuat dia kehilangan banyak kesempatan main di putaran kedua Liga 1.
Meski sering diganggu problem cedera pemain, atau masalah kebugaran karena jadwal padat, terutama saat masih bertarung di ACL 2 dan skorsing pemain, tapi Persib tetap ajeg.
Baca Juga : Persib Ingatkan Lagi Soal Regulasi, Suporter PSS Sleman Dilarang Datang ke Stadion GBLA
Sejauh ini, Bojan Hodak 'menyulap' kesulitan jadi kesuksesan. Posisi puncak klasemen adalah fakta tegas, dia sukses mengelola Maung Bandung dengan baik meski sering dihadapkan pada situasi sulit.
Bicara statistik, Bojan Hodak pun tebukti bisa menggali potensi tim. Salah satu indikatornya adalah dari persebaran gol Persib hingga pekan 29 Liga 1 yang cukup merata.
Dari total 51 gol yang sudah diciptakan Persib, berasal atau dicetak oleh 12 pemain. Di mana Tyronne del Pino ada di posisi pertama dengan 14 gol.
"Tahun ini saya punya 12 pemain yang mencetak gol. Ini sangat penting karena anda tidak bisa bergantung pada satu pemain," kata Bojan Hodak dikutip dari laman Persib.***