Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak saat menerima Best Coach dari Ketua umum PSSI Erick Thohir. (Adam Husein/RBCOM)
RBCOM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak untuk kedua kalinya berturut-turut dinobatkan jadi Best Coach atau pelatih terbaik Liga 1.
Dia kini menyamai pencapaian Stefano Cugurra saat jadi pelatih terbaik musim 2018 bersama Persija dan 2019 bersama Bali United.
Baca Juga : Ini Daftar Lengkap Penerima Penghargaan Liga 1 2024/2025
Bojan senang atas apresiasi LIB, trofi pelatih terbaik bulan Oktober ia juga persembahkan untuk pemainnya.
Bojan Hodak menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak atas dukungan dan kerja samanya hingga berhasil mengantarkan timnya juara Liga 1 2024/25.
Selain mengantarkan timnya juara, Hodak juga berhasil melakukan back to back sebagai pelatih terbaik seperti yang diraihnya musim lalu.
"Pertama-tama, saya sampaikan terima kasih kepada pemain, fans dan para asisten, dan untuk keluarga saya. Karena ini (gelar juara dan penghargaan pelatih terbaik) tidak akan bisa didapat tanpa mereka," kata Hodak dalam post match press conference seperti diberitakan laman resmi Persib.
Baca Juga : Maruarar Sirait Investasi Rp100 Miliar untuk Persib Sebagai Juara Liga 1 2024-2025
Tak bisa dipungkiri, Hodak mengaku bangga bisa melakukan back to back juara dan pelatih terbaik.
Namun, ia mengaku tidak akan terlalu lama menikmati momen keberhasilan itu karena musim baru sudah menanti.
"Saya selalu bicara tentang hari esok. Jadi hari ini kami merayakan, tapi besok saya sudah harus memikirkan bagaimana musim depan, pemain baru dan juga masa pramusim. Perasannya tentu bagus, tetapi besok saya harus istirahat dulu," katanya.****