REPUBLIKBOBOTOH.COM - Kapten tim Persib, Supardi Nasir menilai laga uji coba kontra Tira Persikabo berjalan sengit. Menurutnya kedua tim sama-sama menunjukan permainan terbaiknya di laga yang digelar pada Sabtu (5/9/20) sore, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.
Laga Persib kontra Tira-Persikabo berlangsung dua kali pada hari ini. Kedua pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung itu berakhir dengan skor imbang, 2-2 dan 0-0.
Supardi menilai Laskar Padjadjaran berhasil bermain apik di laga tadi. Tak jarang barisan pertahanan timnya ditembus oleh kolektivitas tim lawan.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Ia juga merasa laga uji coba ini menjadi langkah positif untuk menakar kekuatan tim Persib jelang bergulirnya kompetisi. Sehingga tim Maung Bandung bisa kembali berbenah dan kembali mematangkan timnya untuk menghadapi kompetisi Liga 1.
"Ya pertandingan yang sangat ketat sore ini. Tim keduanya menampilkan permaianan yang terbaik tentunya. Tapi pelajaran yang kita ambil sore ini kita tahu sampai mana kekuatan kita dan selama satu bulan ini," ujar pemilik nomor 22 itu di sesi jumpa pers usai laga.
Di sisa persiapan yang ada, pemain yang beroprasi di sektor full back kanan itu optimis rekan setimnya bisa berprogres hingga kembali ke puncak performa.
"Kita masih punya waktu satu bulan ini dan akan berkembang baik," tuntasnya
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: M Taufik