REPUBLIKBOBOTOH - Ketidakjelasan lanjutan Liga 1 2020 membuat seluruh pemain Persib gundah gulana. Kapten tim Supardi Nasir juga turut merasakan hal yang sama.
Supardi mengajak rekan setimnya untuk tetap menjaga profesionalisme meski masa depan kompetisi musim ini belum jelas, terlebih soal motivasi diri.
"Kalau untuk menjaga motivasi saya tentunya siap. Ketika saya turun ke lapangan bersama tim, saya tidak akan memikirkan apa-apa lagi. Mau itu latihan atau pertandingan saya siap fokus untuk tim," ujar Supardi, Sabtu (17/10/20), dilansir dari laman resmi klub.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Pemain yang berjasa mengantarkan Maung Bandung menjuarai Indonesia Super League 2014 itu berharap PSSI dan PT Liga Indonesia Baru bisa memberikan solusi terbaik demi keberlangsungan kompetisi.
"Sebagai pemain tentunya ada rasa yang tidak menentu atau labil di tengah situasi yang belum pasti ini," tuntasnya.
(Firman Fauzi)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: M Taufik