REPUBLIKBOBOTOH - Pemain Persib bandung rupanya tidak sabar untuk kembali menjajal kompetisi Liga 1 2020.
Hal tersebut diperkuat oleh pernyataan Robert Alberts yang menyatakan bahwa Supardi Nasir dkk selalu bertanya kapan kompetisi kembali dimulai.
Diketahui, seluruh kompetisi di Indonesia terpaksa ditunda karena penyebaran covid-19. Kabarnya kompetisi akan kembali dimulai pada Februari tahun depan.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Tentu mereka sering bertanya-tanya kapan liga dimulai," kata Robert dikutip dari laman resmi tim.
Robert menjelaskan alasan dibalik pertanyaan para pemain tersebut.
"Karena mereka berlatih, tapi tidak tahu apa tujuan dari latihan itu. Tapi, kami coba beri mereka motivasi dengan cara sebaik mungkin agar ketika latihan ada sesuatu yang bisa mereka raih," ungkapnya.
Meski demikian, Robert memastikan para pemainnya tetap profesional dengan menjalankan program latihan mandiri yang diberikan tim pelatih.
"Kami menjalankan program latihan melalui rekaman video. Kami juga ukur denyut nadi melalui kiriman gambarnya yang tercantum pada jam tangan mereka. Dengan cara ini, diharapkan saat kami kembali berlatih bersama, semua pemain berada di tingkat setara," jelasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana