Pemain Asing Persib Punya Peluang Hengkang, Begini Respon Teddy

Pemain Asing Persib Punya Peluang Hengkang, Begini Respon Teddy

REPUBLIKBOBOTOH - Banyak pemain asing di Liga 1 memilih pindah ke kompetisi negara tetangga. Yang terakhir, gerbong pemain asing Persebaya menyatakan hengkang dan bermain di Liga Malaysia.

Menyikapi banyaknya pemain asing yang hengkang, Direktur PT. Persib Bandung Bermartabat (PT. PBB) buka suara. Ia mengatakan para pemain asing Persib masih terikat kontrak sampai saat ini.


"Mereka kan masih terikat kontrak dengan Persib," ujar pria berkacamata tersebut melalui pesan singkat pada Rabu (30/12/20).

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Teddy juga menjelaskan, pihaknya tak menutup kemungkinan apabila para pemainnya mendapat tawaran dari tim lain. Bahkan saat para pemainnya memilih hengkang, akan ada beberapa pembicaraan lebih lanjut soal mekanisme perpindahan pemain.

"Iya apabila ada yang tertarik, kita bisa diskusikan dengan mekanisme yang lazim di sepakbola," tambahnya.

Saat disinggung kepastian kompetisi, Teddy menjelaskan masih belum jelas. Bahkan tim Persib juga belum akan dikumpulkan dalam waktu dekat ini mengingat jadwal dan detail kompetisi belum diterima Persib.

"Pemain belum akan dikumpulkan sampai ada kepastian jadwal liga dari PSSI," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

https://www.youtube.com/watch?v=PWufOa_w-uI

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini