REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung berhasil meraih tiket ke semi final usai menumbangkan Persebaya dalam lanjutan babak 8 besar Piala Menpora. Sayangnya beberapa pemain Persib harus menjadi korban karena harus menepi keluar lapangan dan mendapatkan penanganan medis usai pertandingan.
Terdapat 3 pemain yang mengalami masalah di laga kontra Persebaya. Mereka ialah Ezra Walian, Dedi Kusnandar, dan Victor Igbonefo.
Pelatih Persib, Robert Alberts mengatakan kondisi Ezra Walian masih perlu dipantau pada hari ini. Ia juga menjelaskan Ezra menderita cedera hamstring usai berbenturan dengan salah seorang pemain Persebaya.
"Kondisinya baru akan kami pantau lagi hari ini, terlihat sepertinya dia (Ezra Walian) menderita hamstring kemarin. Jadi hari ini kami akan menilai bagaimana kondisinya sore hari," ujar Robert pada hari Senin, 12 April 2021.
BACA JUGA: Manajer Rans Cilegon FC Jawab Rumor Datangkan Mantan Striker Persib
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sedangkan untuk Dedi Kusnandar, pelatih berusia 66 tahun itu menjelaskan ada masalah pada bagian kunci paha. Sehingga ia menarik keluar Dedi keluar agar masalahnya bisa segera ditangani.
Untuk satu pemain lainnya, Robert Alberts menuturkan bahwa Victor Igbonefo sempat mengeluh setelah pertandingan usai. Akan tetapi ia belum bisa menjelaskan kondisi yang dialam pemain berdarah Nigeria itu.
"Dedi juga sama, Dedi sedikit ada masalah di bagian kunci paha. Lalu masih ada satu lagi selain Dedi dan Ezra yang cedera yaitu Victor," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Dadi M