REPUBLIKBOBOTOH - Ada harapan yang diungkapkan Dedi Kusnandar terakit kompetisi Liga 1 2021. Pemain berposisi gelandang ini ingin timnya bisa memulai kompetisi ini dengan start yang baik.
Jika melihat perjalanan Persib dari musim 2020 hingga 2021, langkah awal pasukan Robert Alberts bisa dikatakan lumayan cemerlang.
Sebelum kompetisi Liga 1 2020 terhenti akibat pandemi Covid-19, Persib betengger di posisi puncak usai meraih tiga kemenangan beruntun di laga awal. Sementara pada turnamen pramusim Piala Menpora 2021, Persib tampil sebagai runner up usai ditaklukan Persija di final.
Mudah-mudahan kami bisa start dengan baik di pramusim ini dan kita juga bisa memulai liga dengan baik," kata pemain yang akrab disapa Dado dikutip dari laman resmi klub.
Saat ini Persib terus menggeber persiapannya dengan fokus pada program latihan yang digelar dua kali dalam sehari. Dado pun mengaku senang karena sudah bisa kembali beraktivitas dengan tim pasca libur Idul Fitri.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Sangat senang bisa kembali lagi beraktivitas bersama tim setelah libur lebaran. Jadi kami senang akan kembali lagi untuk persiapan di liga," katanya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana