Ini Beberapa Poin Pembahasan dalam Pertemuan PT LIB dan Klub Hari Ini

Ini Beberapa Poin Pembahasan dalam Pertemuan PT LIB dan Klub Hari Ini (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (LIB) memastikan penyelenggraan Liga 1 musim 2021/2022 akan dibagi ke dalam tiga klaster dan dilaksanakan dalam enam series.

Klaster pertama meliputi Jawa Barat, Banten, DKI Jakarta. Klaster kedua yaitu Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, lalu klaster ketiga Jawa Timur.

PT LIB sendiri hari ini menggelar pertemuan manager meeting dengan klub Liga 1 dan 2 secara virtual.

"Karena masih dalam situasi pandemi Covid-19, kompetisi Liga 1 rencananya akan dibagi menjadi tiga klaster dan berlangsung sebanyak enam seri," kata Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.

"Hal ini menjadi salah satu fokus pembahasan serius oleh klub-klub Liga 1. Kami memaklumi karena pada kompetisi-kompetisi sebelumnya, belum pernah ada kompetisi dengan sistem seperti musim ini."


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Selain teknis penyelenggaraan pertandingan Liga 1, PT LIB juga memastikan kompetisi akan berjalan tanpa penonton dan ada batasan maksimal jumlah orang yang berada di dalam stadion.

"Perlu diingat bahwa kompetisi masih dilangsungkan tanpa penonton dan harus menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Hanya ada 299 orang yang ada di dalam stadion," jelasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto menyambut positif pertemuan awal antara PT LIB dengan klub-klub Liga 1 dan Liga 2 tersebut.

“Esensi kompetisi adalah bersaing. Maka kami berharap semuanya bisa disiapkan dengan matang,” ucap Iwan Budianto. (RB)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini