Tiba di Bandung, Tim Pelatih Persib Langsung Rancang Lagi Agenda Uji Coba

Tiba di Bandung, Tim Pelatih Persib Langsung Rancang Lagi Agenda Uji Coba Ilustrasi, latihan gim internal Persib. (Official Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts, membutuhkan beberapa tim untuk dijadikan lawan uji coba timnya usai dipastikan tidak akan tampil di Piala Wali Kota Solo.

Menurutnya, uji coba menjadi langkah terbaik agar persiapan timnya semakin matang dalam menatap kompetisi Liga 1.

"Kami memang kehilangan beberapa hari setelah datang ke sini tapi tanpa melakoni satu laga pun dan kembali lagi ke Bandung," tuturnya.

"Kami akan merancang lagi persiapan karena saat ini kami hanya punya waktu dua pekan menuju Liga," ujar Robert kepada wartawan pada Senin, 28 Juni 2021.

Kendati demikian, Robert tak ingin gegabah dalam mencari lawan uji coba timnya. Ia menginginkan calon tim yang akan dihadapi Persib juga harus memperhatikan kondisi kebugaran setiap pemainnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kami butuh sejumlah tim untuk latihan bersama di bawah situasi yang aman," tambah Robert.

"Kami akan pastikan tim lain pada latihan bersama terbebas dari Covid dan juga menerapkan prokes, itu semua akan ada di bawah kendali kami saat pulang kembali ke Bandung," tuntasnya. (Raffy Faraz)

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini