Liga 1 Belum Berjalan, Pelatih Persib Bandingkan Kondisi Indonesia dengan Malaysia

Liga 1 Belum Berjalan, Pelatih Persib Bandingkan Kondisi Indonesia dengan Malaysia Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts membandingkan kondisi sepak bola di Indonesia dengan Malaysia. Robert mengatakan, Malaysia masih tetap menjalankan kompetisi profesionalnya di tengah pandemi Covid-19.

Robert menambahkan, yang terpenting saat ini adalah pelaksanaan protokol kesehatan, baik di pertandingan maupun latihan. Hal itulah yang dilakukan oleh Malaysia sehingga kompetisinya masih bisa bergulir.

"Sepakbola profesional di sana tetap berjalan. Klub tetap bisa berlatih, bermain, dan semua juga harus mengikuti protokol kesehatan dan prosedur keselamatan," ujar Robert dikutip dari laman resmi klub.

Berbeda dengan kondisi di Indonesia saat ini yang masih menerapkan dan terus memperpanjang PPKM. Robert menanti respon PSSI dan PT Liga Indonesia baru terkait keputusan pemerintah tersebut.

Namun, pelatih asal Belanda itu mengaku tetap optimis dan yakin seluruh kompetisi di Indonesia akan kembali bergulir.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kami masih menunggu informasi resmi PSSI dan LIB, bagaimana reaksi mereka menanggapi perpanjangan PPKM ini dan bagaimana rencana memulai liga. Kami mencoba untuk selalu optimis dan melihat ke depan. Kami selalu mencoba untuk yakin liga akan dimulai lagi," pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini