Gian Zola Beberkan Kronologi Kepindahannya ke Persela

Gian Zola Beberkan Kronologi Kepindahannya ke Persela Gian Zola Nasrulloh - Kris Andieka

REPUBLIK BOBOTOH - Gian Zola Nasrulloh dipastikan menjadi bagian tim Persela Lamongan untuk Liga 1 musim 2021-2022.

Pemain berposisi gelandang itu memilih hengkang dari Persib dengan status pinjaman.

Zola menjelaskan awal mula proses kepindahannya ke Persela dimulai dari ajakan manajer Persela, Yunan Achmadi.

Lebih lanjut lagi Zola megungkapkan hubungannya dengan manajer Persela sangatlah positif sejak lama.

"Awal mulanya sama Pak Yunan (Manajer Persela) juga suka kontak, mungkin dari pihak Persela mengajukan peminjaman," kata kakak kandung Beckham Putra Nugraha itu pada Kamis 12 Agustus 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Setelah pihak Persela mengajukan surat permintaan kepada manajemen Persib, Zola pun meminta kepastian kepada Yunan.

Beruntungnya Persib menyepakati permintaan Persela untuk peminjaman Zola.

"Dari saya juga mungkin ngomong ke Pak Yunan 'bos gimana dari Persela' ya saya niat dipinjamkan sih karena tahun ini gelandang banyak," tambahnya.

Ketika mendapatkan tawaran dari Persela, Zola mengaku senang. Pasalnya ia sudah sangat menantikan untuk mendapatkan kesempatan bermain, meskipun harus bermain di luar tim Persib.

"Saya suka cedera juga sempat operasi jadi pengen kembali perfoma biasa harus banyak bermain jangan latihan saja jadi harus berani keluar," tuntasnya.**

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini