Geoffrey Castillion Sudah di Bandung, Pelatih Persib Beberkan Kondisinya

Geoffrey Castillion Sudah di Bandung, Pelatih Persib Beberkan Kondisinya Robert Alberts dan Geoffrey Castillion. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts tak ingin terburu-buru dalam melibatkan pemain asingnya, Geoffrey Castillion. Menurutnya penyerang asal Belanda itu belum berada dalam kondisi terbaiknya saat tiba di Bandung.

Selain karena waktu perjalanan yang cukup lama, Robert mengatakan bahwa Castillion hanya bisa berlatih secara terbatas selama masa karantina dan memerlukan waktu lebih banyak dalam meningkatkan kebugarannya.

"Iya (sudah di Bandung). Tentunya dia cukup lama berada di hotel selama masa karantina jadi saya pikir kondisinya tidak dalam bentuk terbaik,"

"Tapi seperti yang tadi saya katakan, kami harus memulai (liga) dan bekerja untuk meningkatkan (kondisi). Nantinya bisa dilihat apa yang bagus dan apa perlu dibenahi untuk memastikan," ujar Robert kepada wartawan dalam sesi jumpa pers virtual pada Selasa, 24 Agustus 2021.

Dalam mempersiapkan timnya, Robert menitikberatkan Castillion dalam peningkatan stamina dan mengembalikan sentuhannya terhadap bola. Dengan begitu, Castillion bisa langsung bergabung dengan tim, sekaligus masuk ke dalam rencana yang disiapkannya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tentunya stamina adalah hal diperhatikan, setelah itu teknik bola karena 1,5 tahun tidak bermain. Tentunya banyak hal yang perlu diperhatikan seperti stamina, fisik, teknik, dan juga taktikal, jadi ini paket lengkap," tuntasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini