Kapolri Beri Perintah, LIB Siap Kabulkan: Itu Salah Satu Yang Dilaksanakan

Kapolri Beri Perintah, LIB Siap Kabulkan: Itu Salah Satu Yang Dilaksanakan Sekjen PSSI Yunus Nusi dan Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (LIB) siap mengabulkan perintah Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo terkait pelaksanaan protokol kesehatan di kompetisi Liga 1 2021.

Sebelumnya Sigit meminta kepada LIB untuk melakukan tes PCR kepada semua pemain dan pelatih satu hari sebelum pertandingan berlangsung.

LIB sendiri menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan tes swab antigen kepada seluruh awak tim pada hari pertandingan.

"Tes swab PCR itu salah satu yang akan dilaksanakan," tegas Direktur Utama LIB, Akhmad Hadian Lukita dikutip dari Antara.

Permintaan Sigit tersebut tak lepas dari keluarnya izin pelaksanaan kompetisi di Indonesia.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Akhmad Hadian Lukita mengaku bahagia karena rekomendasi Polri akhirnya keluar.

Ia juga memastikan bahwa kick off perdana Liga 1 2021 akan dimulai sesuai jadwal, 27 Agustu 2021.

"Kami berbahagia dengan keluarnya izin resmi dari Polri," ucapnya semringah.

"Untuk tanggal pelaksanaan, saya rasa masih seperti rekomendasi dari BNPB/Satgas Penanganan Covid-19 yaitu Liga 1 mulai 27 Agustus 2021," ungkap Akhmad Hadian Lukita.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini