Tidak Mau Gegabah, Pelatih Persib Tunggu Reaksi KIPI

Tidak Mau Gegabah, Pelatih Persib Tunggu Reaksi KIPI Pelatih Persib Robert Alberts. (Media Officer Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Para pemain Persib Bandung yang sebelumnya absen di pertandingan pertama melawan Barito Putera karena terkendala aturan harus sudah mendapat vaksin dosis kedua, berpeluang masuk daftar skuat yang disiapkan lawan Persita Tangerang.

Salah satu pemain yang terkendala aturan vaksinasi adalah Henhen Herdiana. Tapi di laga kedua nanti, Henhen mungkin bisa masuk line up Persib karena dijadwalkan akan menjalani vaksin kedua pada Jumat 10 September 2021 nanti.

"Sebelumnya saya mengatakan tujuh pemain masih absen di laga sebelumnya dan lima di antaranya masih harus mendapat vaksin kedua," jelas pelatih Robert Alberts, Senin 6 September 2021.

Tapi Robert tak menjanjikan pemain yang sudah mendapatkan vaksin dosis kedua bakal dimainkan atau tidak. Sebab harus dilihat atau dipertimbangkan juga, reaksi pasca vaksinasi atau Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).

Karenanya Robert tak ingin terburu-buru atau tidak gegabah memastikan para pemain yang nanti menjalani vaksinasi kedua bakal masuk rombongan tim untuk laga kontra Persita pada Sabtu 11 September 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Diperlukan keputusan dan tindakan tepat secara medis kepada pemain yang baru menjalani vaksinasi. "Dan kelima pemain itu akan mendapat dosis vaksin kedua hari Jumat pekan ini. Apakah pemain yang sudah dapat dosis vaksin kedua sudah siap atau belum?" kata Robert.

"Karena itu juga harus dipertimbangkan, apakah mereka masuk rombongan tim yang akan melakukan perjalanan atau ada dari pemain yang mengalami reaksi pasca vaksin kedua."

"Karena banyak yang mengalami perasaan tidak nyaman selama 2-3 hari dan karena itu kami belum tahu. Tapi bagus mereka sudah mendapatkan vaksin kedua karena setelah ini, mereka bisa kapanpun diturunkan di tim," jelasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini