Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2021 Hari Ini: Sanksi Bikin PSS Pincang Hadapi Borneo FC

Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2021 Hari Ini: Sanksi Bikin PSS Pincang Hadapi Borneo FC Ilustrasi Logo dan Klub Liga 1 2021-2022. (Desain Adam Husein/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Ada tiga siaran langsung pertandingan pekan ke-10 Liga 1 2021 yang berlangsung hari ini, Senin 1 November 2021.

PS Sleman akan menghadapi Borneo FC di Stadion Manahan Solo, pukul 15.15 WIB. Menurut jadwal, pertandingan disiarkan langsung oleh O Channel.

Pada pertandingan ini, perjuangan PS Sleman untuk keluar dari zona merah semakin berat.

Super Elang Jawa kehilangan dua pemain pilarnya yaitu Juninho dan Samsul Arifin. Kedua pemain ini mendapatkan sanksi lantaran akumulasi kartu kuning.

"Kondisi kami setelah pertandingan terakhir banyak mengalami cedera dan dua pemain absen karena akumulasi kartu kuning," kata Dejan Antonic dalam sesi pre match press conference dikutip dari laman resmi Liga 1.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kami akan menurunkan pemain yang ada. Pemain yang profesional akan bekerja keras untuk pertandingan melawan Borneo FC agar bisa curi poin," pungkasnya.

PS Sleman saat ini menduduki posisi 16 klasemen sementara dengan raihan 8 poin hasil dari 2 kali menang, 2 kali seri, dan 5 kali kalah.

Selain laga tersebut, dua pertandingan lain yang akan disiarkan langsung adalah Persita vs PSM Makassar.

Pertandingan penutup pekan ke-10 Liga 1 2021 akan saling berhadapan Madura United kontra Arema FC di Stadion Sultan Agung Bantul, pukul 20.30 WIB.

Jadwal siaran langsung pekan ke-10 Liga 1 2021

Senin 1 November 2021

15.15 WIB - Borneo FC vs PS Sleman - Stadion Manahan Solo (O Channel)

18.15 WIB - Persita vs PSM Makassar - Stadion Manajan Solo (O Channel)

20.30 WIB - Madura United vs Arema FC - Stadion Sultan Agung (Indosiar).**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini