Mundur dari Madura United, RD Terima Tawaran Klub Milik Raffi Ahmad

Mundur dari Madura United, RD Terima Tawaran Klub Milik Raffi Ahmad Rahmad Darmawan. (Maduraunitedfc.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Setelah mundur dari Madura United FC, pelatih sarat pengalaman, Rahmad Darmawan resmi dikenalkan sebagai pelatih anyar RANS Cilegon FC.

RD ditunjuk menggantikan Bambang Nurdiansyah yang digeser menjadi Direktur Teknik klub milik pesohor, Raffi Ahmad itu.

Kepastian tersebut diumumkan RANS Cilegon FC lewat akun media sosial resmi mereka pada Kamis 11 November 2021.

"Dengan senang hati RANS Cilegon FC memperkenalkan Coach Rahmad Darmawan sebagai kepala pelatih baru. Menggantikan posisi Bambang Nurdiansyah yang diangkat menjadi Direktur Teknik Rans Cilegon FC," tulis RANS Cilegon FC

"Klub mendoakan yang terbaik untuk keduanya di posisi perkerjaan yang baru, semoga membawa perubahan besar untuk RANS Cilegon FC."


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


RD yang mencapai puncak kariernya sebagai pelatih ketika menangani Sriwijaya FC memilih mundur dari Madura United, pekan lalu.

Keputusan mundur RD tak lepas dari hasil buruk yang diraih Madura United hingga pekan ke-11 Liga 1 musim 2021-2022.

Bersama RD dari 11 pertandingan, Madura United hanya mencatat 2 kali menang, 5 kali imbang dan 4 kali kalah.

Karena pencapaian yang tidak optimal, fans Madura United sempat melakukan aksi mendesak manajamen mengganti RD setelah kekalahan Laskar Sape Kerab dari Persita Tangerang.

Kekalahan 1-2 Madura United dari Persita menjadi menarik karena gol penentu kemenangan Pendekar Cisadane dicetak Herwin Tri Saputra, yang tak lain adalah menantu RD.

Sementara RANS Cilegon FC saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup B Liga 2 2021, terpaut 7 angka dari Dewa United.

RANS Cilegon bisa lolos ke putaran berikutnya jika mereka minimal mempertahankan posisinya saat ini di klasemen Grup B.

Sekadar diketahui juara dan runner-up masing-masing grup berhak lolos ke babak perempat final Liga 2.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Adam Husein | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini