Hadiahi Kekalahan Pertama Bagi Persib, Pelatih Persija Beberkan Resep Jinakkan Maung Bandung

Hadiahi Kekalahan Pertama Bagi Persib, Pelatih Persija Beberkan Resep Jinakkan Maung Bandung Pelatih Persija, Angelo Alessio. (ligaindonesiabaru)

REPUBLIK BOBOTOH - Persija Jakarta mampu membuktikan diri sebagai tim yang menjadi batu sandungan Persib Bandung.

Persija menghadiahi Persib dengan mematahkan rekor tak terkalahkan di pekan ke 12 Liga 1 2021/2022 pada Sabtu, 20 November 2021 di Stadion Manahan, Solo.

Pelatih Persija, Angelo Alessio sebelumnya sudah memprediksi menghadapi Persib Bandung menjadi salah satu laga terberat bagi anak asuhnya.

Memenangkan laga dengan Persib bukan perkara mudah karena dari sudut pandang Angelo, materi pemain Persib cukup komplit dan berkualitas.

"Apalagi memasuki sepuluh menit sebelum pertandingan berakhir, laga berjalan sangat sulit dan Persib memiliki banyak peluang," papar Angelo.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Kemenangan yang diraih anak asuhnya membuat Angelo sangat bangga dan memuji mereka karena bermain sangat baik.

Angelo pun membeberkan 'resep' menaklukkan Maung Bandung bahwa anak asuhnya memberikan seratus persen kemampuan terbaiknya.

"Pemain memberikan seratus persen, skillnya, kemampuan, determinasi dan fokus," beber Angelo.

Angelo juga memberikan apresiasi pada penjaga gawang Andritany Ardhyasa yang mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Andritany Ardhyasa beberapa kali mampu menyelamatkan gawang Persija yang digempur habis-habisan terutama di sepuluh menit terakhir.

"Saya senang pada save yang dilakukan Andritany, itu menyelamatkan tim," puji Angelo.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini