REPUBLIK BOBOTOH - REPUBLIKBOBOTOH.COM menggelar acara 'Bobotoh Nguseup III 2021- Ngobrol Bari Babagi' di Pemancingan Damar Wulan, Jalan Sapan Ciparay Bojong Babakan Aceng, Kab. Bandung.
Ratusan Bobotoh turut serta dalam kegiatan lomba mancing yang digelar pada Sabtu, 4 Desember 2021. Kegiatan yang didukung oleh Bank BJB, Coklat Kita, Bobotoh Extra dan Nugraha Project ini disambut dengan antusias.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Bahkan perlombaan ini juga memperebutkan hadiah menarik berupa uang tunai dan puluhan merchandise. Ketua Pelaksana 'Bobotoh Nguseup III - Ngobrol Bari Babagi' Atep Seax, mengatakan kegiatan ini merupakan wadah untuk Bobotoh bersilaturahmi setelah beberapa lama sulit bertemu di stadion.
Agenda ini juga menjadi refleksi sebelum menyambut pertandingan pekan ke 15 Liga 1 2021/2022 kontra Madura United.
"Kegiatan bermanfaat ini dalam rangka bersilaturahmi antar Bobotoh dan pemnaca setia REPUBLIKBOBOTOH.COM saja yang ada di beberapa daerah.
Ini juga menjadi ajang hiburan sebelum menonton pertandingan Persib melawan Madura United di malam hari.
"Alhamdulillah antusisme pembaca dan Bobotoh sangat bagus, terlihat dengan semua orang orang lapak peserta yang terisi penuh, ada 100 peserta hadir, dan tidak ada biaya," ujar Atep. Kegiatan ini dimenangkan oleh warga lokal perwakilan Karang Taruna 06.
Menurut Dadan Nurdani, atau yang akrab disapa Penyu sebagai pemenang lomba, hadiah yang didapatnya akan dimasukkan ke dalam kas organisasi kepemudaan wilayah dan 142 ikan yang akan dibagikan ke warga se
“Alhamdulillah, bangga karena Karang Taruna RW 06 ada rezekinya. Terima kasih kepada REPUBLIKBOBOTOH.COM, Bobotoh Extra, Bank BJB, Nugraha Project yang sudah menggelar acara mancing, Bobotoh Nguseup, udah gratis dan meriah ini, "
"Sesuai pembicaraan dengan teman-teman lain, uang masukan ke kas dan ikan bakalan kami berikan kepada mereka. mereka. mereka warga yang membutuhkan sebanyak 3 ekor setiap rumah, yang penting bagi semua," tambahnya.
Sementara itu, Herman, selaku pemilik Nugraha Project, mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang sudah meluangkan waktunya untuk berlomba di acara Bobotoh Nguseup 2021.
Ia berharap kegiatan ini bisa terus berjalan seperti yanng sudah dilakuakan selama dua tahun terakhir. "Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pemancing yang datang ke sini.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto