Hadapi Persebaya, Persib Siapkan Tiga Warna Jersey Kiper, Kenapa?

Hadapi Persebaya, Persib Siapkan Tiga Warna Jersey Kiper, Kenapa? Kiper Persib Muhammad Natshir. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan menghadapi Persebaya Surabaya pada pekan 16 Liga 1 2021 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu 8 Desember 2021 malam nanti.

Jelang laga, ada hal menarik yang belum pernah terjadi sebelumnya. Dilaporkan laman resmi klub, Persib harus menyiapkan tiga warna jersey kiper di laga tersebut.

Persib menyiapkan warna hijau untuk kostum utama penjaga gawang. Namun, warna tersebut kemungkinan bisa berubah sebelum pertandingan.

Kemungkinannya, Persib mengantisipasi kesamaan warna jersey kiper dengan kostum yang akan dikenakan Persebaya di laga tersebut.

Tim berjuluk Bajul Ijo itu akan mengenakan jersey berwarna hijau, meski sedikit berbeda dengan warna hijau terang jersey kiper yang bakal digunakan Muhammad Natshir dan Aqil Savik.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Namun, khusus kiper, ada catatan bagi tim asuhan Robert Alberts ini. Warna jersey kiper mungkin saja dapat berubah pada hari pertandingan, melihat situasi," demikian pernyataan resmi Persib.

"Karena itu, Persib pun harus membawa dua jersey lainnya, yakni warna abu-abu dan ungu," lanjutan pernyataan tersebut.

Pada laga yang berlangsung pukul 20.45 dan disiarkan secara langsung oleh Indosiar, Persib dipastikan menggunakan jersey utama dengan warna biru-putih-biru.

Menghadapi Persebaya, Persib bakal kehilangan dua pemainnya yaitu Teja Paku Alam dan Ardi Idrus.

Diketahui, Teja masih menjalani penyembuhan setelah menderita cedera pergelangan kaki usai laga melawan Arema FC.

Sementara Ardi Idrus harus menepi lantaran akumulasi kartu kuning yang didapat saat menghadapi Madura United.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini