Wander Luiz Pemain Persib Paling Banyak Diturunkan, Sinyal Dipertahankan Semakin Menguat!

Wander Luiz Pemain Persib Paling Banyak Diturunkan, Sinyal Dipertahankan Semakin Menguat! Aksi Wander Luiz di laga Persib vs Persela. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Striker Persib Bandung asal Brasil, Wander Luiz punya catatan apik selama tampil di putaran pertama Liga 1 2021/2022.

Wander Luiz menjadi pemain yang paling banyak diturunkan, dan juga menjadi pencetak gol terbanyak selama putaran pertama.

Ia sudah melesakkan enam gol ke tiga gawang PSS, Persipura Jayapura dan Persiraja Banda Aceh.

Wander Luiz juga diturunkan dalam 17 pertandingan dan mencatat waktu bermain sebanyak 1.484 menit.

Itu artinya, pemilik nomor punggung 9 itu selalu tampil di setiap laga di putaran pertama Liga 1 2021/2022.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Dari jumlah penampilan tersebut, Wander Luiz nyaris selalu tampil sejak menit pertama, kecuali pada pertandingan melawan PS Sleman di Stadion Manahan, Solo, pada 22 Oktober 2021 lalu.

Di laga itu, ia masuk dari bangku cadangan menjelang babak kedua bergulir menggantikan Dedi Kusnandar.

Melihat catatan tersebut, sepertinya Wander Luiz bakal dipertahankan Persib untuk putaran kedua Liga 1.

Sebelumnya Persib sudah resmi melepas Geoffrey Castillion, dan mendatangkan penyerang asal Brasil David da Silva.

Sepertinya Pelatih Robert Alberts bakal menduetkan Wander Luiz dengan David da Silva di lini depan Maung Bandung.

Namun pada laga awal putaran kedua nanti, Wander Luiz dipastikan absen akibat akumulasi kartu kuning.

Kartu kuning ketiga didapatkannya saat pertandingan melawan Persik Kediri di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu 12 Desember 2021.

Berdasarkan jadwal, Persib akan menghadapi Persita Tangerang pada Januari 2022 mendatang.

Sebagaimana diketahui, Jendela transfer pemain resmi dibuka mulai hari ini 10 Desember 2021, Persib disebut-sebut menjadi salah satu klub Liga 1 yang akan belanja besar-besaran.

Persib memang perlu beberapa pembenahan dibeberapa lini seperti, lini depan yang telah menjadi sorotan akhir-akhir ini.

Setelah jendela transfer mulai dibuka hari ini memang berseliweran nama-nama pemain yang dirumorkan akan bergabung dengan Persib.

David da Silva tak akan butuh waktu lama untuk beradaptasi dengan atmosfer sepakbola Indonesia.

Ia pernah memperkuat Persebaya Surabya pada musim 2017/2018 dan musim 2018/2019.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini