Diduga Covid-19, Satu Pemain Persija Dikarantina

Diduga Covid-19, Satu Pemain Persija Dikarantina Ilustrasi Covid-19 (Pixabay)

REPUBLIK BOBOTOH - Kabar positif Covid-19 kembali menyerang Liga 1.

Setelah Arema FC, kini giliran Persija yang mengalami kejadian hampir serupa.

Salah satu pemain andalan Macan Kemayoran, Riko Simanjuntak terpaksa dikarantina.

Baca Juga: 31 dari 33 Warga Jabar yang Terpapar Covid-19 Varian Omicron Sembuh

Ia juga absen saat timnya mengalahkan Persita Tangerang 1-2, Rabu 26 Januari 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Hasil tes terakhir masih samar-samar. Jadi kami mengarantina Riko untuk sementara sembari dia menjalani tes-tes selanjutnya," kata pelatih Persija, Sudirman, dikutip dari Antara.

Tes Covid-19 yang dilakukan Riko berlangsung pada Selasa 25 Januari 2022 atau satu hari sebelum laga kontra Persita.

Baca Juga: Sukses Antar Thailand Juara Piala AFF 2020, Sosok Soasialita Ini Anggap Sepak Bola Tak Mendatangkan Untung

Baca Juga: Babak 16 Besar Piala Afrika Makan Korban, Enam Suporter Tewas Puluhan Luka-luka

Sebelumnya, lima pemain Arema FC sempat dinyatakan Covid-19 oleh Satgas Covid-10 Provinsi Bali.

"Betul (positif Covid-19) jadi semua sudah dilakukan (pemeriksaan) ada lima orang pemain Arema yang positif," kata Koster di Ruang Rapat Gedung Gajah Mada, Jayasbha, Denpasar, Bali dikutip laman dari laman CNN Indonesia pada Kamis, 20 Januari 2022.

"Semua sudah di tracing dan (yang positif Covid-19) tidak boleh main lagi. Mereka sudah di karantina dan yang lain semuanya negatif," ujar Koster.

Namun kabar terakhir yang didapat, kelima pemain yagn tidak disebutkan namanya tersebut sudah pulih dari serangan virus corona tersebut.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini