REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster menegaskan persiapan timnya berjalan sangat baik dalam menatap duel kontra Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali pada malam ini, Minggu, 6 Februari 2022 malam.
Menurutnya, masa persiapan yang dilewati anak asuhnya cukup maksimal dan tidak mengalami kendala.
Dengan persiapan yang baik, dikatakan pelatih asal Irlandia Utara itu berdampak terhadap kesiapan timnya. Apalagi ia mempersiapkan timnya secara maksimal demi menebus kekalahan di putaran pertama.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Persiapan kami berjalan dengan baik, dan kami siap untuk menghadapi pertandingan besok malam," ujar Paul kepada awak media pada sesi jumpa pers, Sabtu, 6 Februari 2022.
Pada laga di putaran pertama, The Guardian harus takluk atas Maung Bandung dengan kedudukan meyakinkan, 2-0. Dalam partai tersebut, Febri Hariyadi dan Ezra Walian sukses mencetak gol kemenangan untuk timnya.
Hasil tersebut memang diakui Munster membuat tidurnya tak begitu nyenyak. Apalagi ia selalu mengingat kekalahan tersebut dan ingin segera membalas di putaran kedua.
"Saya masih ingat ketika tim kalah dari Persib, untuk itu saya optimis besok kami bisa mengalahkan Persib. Kami harus fokus pada tim kami sendiri," tekadnya.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy