Dihantui Covid-19, Pelatih PSIS Ungkap Cara Mempersiapkan Timnya Jelang Hadapi Persib

Dihantui Covid-19, Pelatih PSIS Ungkap Cara Mempersiapkan Timnya Jelang Hadapi Persib Skuad PSIS Semarang bersiap menghadapi Persib. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - PSIS Semarang terus mempersiapkan diri jelang laga lanjutan Liga 1 2021 pekan 25 melawan Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa 15 Februari 2022.

Pelatih Dragan Djukanovic memberikan beberapa materi latihan kepada anak asuhnya dan fokus pada latihan taktikal.

"Hari ini (kemarin, red), kami latihan taktikan untuk lawan Persib," ungkap Dragan usai memimpin anak asuhnya berlatih di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran, Badung dikutip dari Bola.com.

Baca Juga: Pemain NBA Justin Holiday Pesan Batik dari Blitar, Kok Bisa? Begini Kronologinya..

Pelatih berdarah Montenegro ini menegaskan, Laskar Mahesa Jenar harus benar-benar kerja keras pada sesi latihan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Hal itu tak lepas dari hasil buruk PSIS di pekan sebelumnya, usai ditekuk Barito Putera dengan skor 1-2 dan bermain imbang melawan Persik di pekan 23.

"Tadi para pemain melaksanakan latihan strong pressing, kemudian mengasah transisi yang cepat. Kami butuh kerja keras," ujar Dragan Djukanovic.

Persiapan PSIS dalam menghadapi pasukan Robert Alberts memang sedikit terkendala dengan adanya pemain yang terpapar Covid-19.

Dragan berharap kondisi para pemain yang saat ini sedang melakukan karantina bisa secepatnya pulih dan bergabung dengan tim untuk mempersiapkan diri menghadapi Persib.

"Pasti kami berharap semua segera negatif untuk dapat main lawan Persib," harapnya.

Baca Juga: Mengenal Teknologi Offside Semi-Otomatis dan Cara Kerjanya

Baca Juga: Putra Cristiano Ronaldo Resmi Bergabung dengan Manchester United

Dragan juga menjelaskan, pihak tim saat ini sudah berusaha keras agar para pemain yang positif Covid-19 bisa sehat 100 persen dan siap tanding.

"Semoga setelah ini tes PCR mereka negatif dan dapat memperkuat tim melawan Persib," pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini