Pesan Khusus Shin Tae-yong untuk Pratama Arhan

Pesan Khusus Shin Tae-yong untuk Pratama Arhan Pratama Arhan. (PSSI.org)

REPUBLK BOBOTOH - Sebelum keberangkatannya ke Tokyo, Pratama Arhan mendapat pesan khusus dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Pratama Arhan akan bergabung dengan klub Liga 2 Jepang J-League 2, Tokyo Verdy.

Pemain PSIS Semarang ini mengaku bahwa ia acap kali berkomunikasi dengan Shin Tae-yong untuk meminta masukan.

Baca Juga: Awas, Jenis Obat Tradisional dan Kopi Ini Dinyatakan Ilegal oleh BPOM!

"Memang selama ini sebelum bergabung dengan Tokyo Verdy memang sering komunikasi dengan Coach Shin, minta pendapat harus bagaimana," kata Pratama Arhan dikutip dari laman Antara.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Coach Shin Berpesan ke saya harus disiplin, kerja keras, tanggung jawab dan selalu menampilkan yang terbaik," imbuhnya.

Pemain kelahiran 2001 ini mendapat kontrak dua tahun dari Tokyo Verdy.

Bersama klub barunya, Arhan akan mengenakan nomor punggung 38, meski berharap bisa memakai nomor 11 atau 12.

Baca Juga: Kementerian Pertanian Pastikan Stok Daging Cukup Hingga Hari Raya Idul Fitri

Baca Juga: Hirup Udara Bebas, Angelina Sondakh Minta Maaf kepada Masyarakat Indonesia

Pratama Arhan diperkirakan akan terbang ke Jepang pada 6-7 hari ke depan.

“Terima kasih atas dukungannya. Saya akan menunjukkan yang terbaik dan bekerja keras di Tokyo Verdy,” ungkap Arhan dikutip dari laman PSSI.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini