RUMOR TRANSFER: Persib Berpeluang Rekrut Pemain Muda Terbaik Liga 1 2018

RUMOR TRANSFER: Persib Berpeluang Rekrut Pemain Muda Terbaik Liga 1 2018 Osvaldo Haay saat membela Persebaya di Liga 1 2019. (Persebaya.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung dirumorkan bakal merekrut winger Persija Jakarta, Osvaldo Haay untuk memperkuat skuad menghadapi Liga 1 musim depan.

Bakal merujuk pada Transfermarkt, Persib berpeluang untuk mendapatkan tanda tangan pemain kelahiran Jayapura, 17 Mei 1998 itu.

Kontrak Osvaldo Haay di Persib menurut Transfermarkt telah berakhir sejak 31 Maret 2022 lalu.

Liga 1 musim 2021-2022 sendiri untuk Osvaldo Haay bisa dibilang bukan musim yang cukup berjalan dengan baik.

BACA JUGA: Ajat Sudrajat soal Nomor 10 di Persib: Tidak ada yang Lebih Baik dari Saya


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: UPDATE TRANSFER PERSIB: 2 Pemain Dirumorkan Kian Dekat, 2 Pergi

Meski dimainkan dalam 27 pertandingan atau lebih dari 70 persen laga Persija di Liga 1 2021-2022, tetapi Osvaldo Haay kurang bersinar.

Cedera kerap menganggu perjalanan karier Osvaldo Haay bersama Persija maupun timnas Indonesia sepanjang tahun 2021 hingga awal 2022.

Riwayat cedera Osvaldo Haay dialami pada Oktober hingga awal November 2021. Selama itu, pemain yang karib disapa Valdo itu kehilangan banyak kesempatan.

Osvaldo Haay melewatkan enam pertandingan Persija di Liga 1 dari pekan ke-6 lawan Persiraja hingga pekan 11 kontra Barito Putera.

Pemain muda terbaik Liga 1 musim 2018, menjalani laga comeback pada pekan ke-12 menghadapi Persib Bandung.

Jika Persib benar-benar menginginkan, bahkan mendatangkan Osvaldo Haay, tentu akan menambah kekuatan Maung Bandung di sektor sayap. Isu ketertarikan Persib kepada Osvaldo Haay sendiri sempat muncul beberapa tahun lalu.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini