Inilah Jadwal Latihan Perdana Persib Menuju Liga 1 2022-2023, Robert Kirim Pesan kepada Pemain

Inilah Jadwal Latihan Perdana Persib Menuju Liga 1 2022-2023, Robert Kirim Pesan kepada Pemain Pelatih Persib Robert Alberts. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib, Robert Alberts mengonfirmasi jadwal latihan perdana skuad Maung Bandung akan dilaksanakan setelah Hari Raya Idul Fitri 2022.

Robert Alberts menjelaskan, Persib akan berlatih mulai hari Senin, tanggal 16 Mei 2022 mendatang.

Namun sepekan sebelum skuad Persib berlatih bersama, Robert Alberts meminta para pemain sudah tiba di Bandung.

Pasalnya bakal ada rangkaian pemeriksaan kepada para pemain Persib sebagai langkah mempersiapkan latihan perdana menuju kompetisi Liga 1 musim 2021-2022.

BACA JUGA: Ini Dia 3 Pemain Jepang yang Dikaitkan dengan Persib


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Kembali Datangkan Pemain Anyar, RANS Cilegon FC Mulai Menggeliat di Bursa Transfer Liga 1

"Kami akan memulai latihan di hari Senin tanggal 16 (Mei). Dan sepekan sebelum tanggal 16, atau tepatnya di tanggal 10 (Mei), semua pemain harus sudah kembali berkumpul di Bandung dan akan melalukan serangkaian tes," kata Robert kepada awak media pada Rabu, 20 April 2022.

Tak hanya rangkaian pemeriksaan, pelatih asal Belanda itu memberi waktu kepada pemain Persib untuk mengurusi keperluan pribadi dalam sepekan.

Apalagi ia menyadari ada beberapa pemain yang belum memiliki tempat tinggal di Bandung, terutama para pemain baru.

"Lalu di pekan itu, juga pemain akan mengurus keperluannya dengan klub atau misalnya mencari rumah baru. Jadi di tanggal itu kami sudah berada di Bandung namun tidak langsung berlatih," tambahnya.

Robert Alberts berharap dengan jangka waktu sepekan tersebut dapat dimanfaatkan pemain Persib dengan sebaik mungkin.

Sehingga di latihan perdana nanti, seluruh pemain bisa memulai latihan tanpa harus memikirkan beberapa keperluan pribadinya

"Diharapkan seluruh keperluan selesai di pekan tersebut dan ketika memulai latihan, semuanya bisa fokus ke latihan perdana," tutup pria berusia 67 tahun itu.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini