Piala Presiden 2022: Persib Bekuk Persebaya, Begini Komentar Achmad Jufriyanto

Piala Presiden 2022: Persib Bekuk Persebaya, Begini Komentar Achmad Jufriyanto Pemain Persib Achmad Jufriyanto usai laga Persib vs Persebaya, Piala Presiden 2022. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib sukses comeback untuk mengamankan poin penuh berkat kemenangan 3-1 atas Persebaya setelah sempat tertinggal dalam laga Grup C Piala Presiden 2022.

Bek Persib, Achmad Jufriyanto merasa mental bertanding timnya berada di level yang baik. Menurut Achmad Jufriyanto hal itu dibuktikan dengan kegigihan setiap pemain saat tertinggal dari tim lawan.

Di pertandingan sebelumnya lawan Bali United, Persib juga sempat dalam posisi tertinggal, sebelum bangkit menyamakan kedudukan, meski akhirnya gagal menutup laga dengan kemenangan setelah bermain imbang 1-1.

Baca Juga : Penonton Laga Persib vs Persebaya Membeludak, Pintu Stadion GBLA Jebol hingga Kacanya Pecah

Pada laga Jumat malam, 17 Juni 2022, Persib sempat tertinggal dari Persebaya lewat ekesekusi penalti Leo Lelis pada menit 15. Namun ketertinggalan tersebut dapat dibalas dengan 3 gol yang masing-masing dicetak Victor Igbonefo, Nick Kuipers, dan Ciro Alves.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pemain yang akrab disapa Jupe itu mengatakan, Persib menunjukkan sebagai tim yang memiliki keinginan besar untuk memenangkan pertandingan. Sehingga saat tertinggal, lebih termotivasi untuk meraih kemenangan.

"Sama seperti pertandingan sebelumnya, setelah kita tertinggal, kita punya keinginan untuk menang, dan kita menunjukkan itu," ujar pemain bernomor punggung 16 itu di sesi jumpa pers, Jumat, 17 Juni 2022.

Baca Juga : Reaksi Bobotoh setelah Kemenangan Persib Atas Persebaya, Komentar untuk Ciro Alves hingga soal Flare

Kemenangan Persib atas Persebaya tentu amat penting bagi Persib. Pasalnya menurut Jupe, timnya bisa menjaga asa untuk lolos ke fase berikutnya dan bertekad meraih kemenangan di laga terakhir Grup C kontra Bhayangkara FC.

"Kita berhasil menyamakan kedudukan, dan mendapat kemenangan merupakan suatu hal yang positif," tuturnya.

Jupe berharap mental bertanding yang baik ini dapat memberikan dampak positif di Liga 1 nanti.

"Pemain punya mental mau menang, kita tunggu ke depannya di liga nanti," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini