Ezra Walian Berdukacita Atas Bencana Alam yang Melanda Sejumlah Daerah di Bali

Ezra Walian Berdukacita Atas Bencana Alam yang Melanda Sejumlah Daerah di Bali Ezra Walian bertekad pulih sebelum kick off Liga 1 2022/2023. (Instagram @ezrawalian).

REPUBLIK BOBOTOH - Pemain Persib Bandung, Ezra Walian menyampaikan belasungkawa atas peristiwa bencana alam, banjir dan longsor yang terjadi di Bali pada Senin, 17 Oktober 2022.

Hastag #PrayForBali sempat jadi trending setelah Pulau Dewata dilanda bencana laman, banjir dan longsor di sejumlah wilayah.

Hingga Rabu, 19 Oktober 2022, sebanyak enam orang dilaporkan jadi korban meninggal akibat bencana alam di Bali.

Baca Juga : Anggota TGIPF Kanjuruhan Kritik Keras Fun Football PSSI dengan Presiden FIFA, Begini Katanya

Ezra Walian sendiri saat ini, sedang berada di Bali memanfaatkan waktu libur selama 10 hari yang diberikan pelatih Luis Milla Aspas.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Meski sedang berada di Bali, tetapi Ezra Walian mengaku baru mengetahui, adanya peristiwa bencana alam tersebut dari pemberitaan.

“Saya berharap semuanya akan segera dapat pulih dan terselesaikan dan semua tetap berhati-hati dengan bencana,” kata pemain naturalisasi asal Belanda tersebut, dikutip dari website Persib, Rabu 19 Oktober 2022.

Ezra berharap semua bisa bahu-membahu menangani musibah dan juga berharap korban terdampak mendapatkan ketabahan dan ketegaran dalam menghadapi kejadian ini.

Baca Juga : Jadwal Pertandingan Piala Dunia 2022 Grup E dan F

“Saya berharap semua orang semoga saling membantu,” ucapnya.

Ezra Walian mengaku, memilih Bali untuk mengisi waktu libur latihan bersama. Tetapi dia memastikan selama di Pulau Dewata, tetap menjaga kebugaran dengan berlatih secara mandiri seperti yang diminta Luis Milla kepada semua pemain.

“Saya lakukan beberapa pelatihan untuk diri saya sendiri di Bali. Saya pergi ke Gym dan melakukan latihan di sana untuk menjaga kebugaran dan mentalitas,” ucapnya**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini