REPUBLIK BOBOTOH - Laga Persib Bandung kontra Borneo FC sangat dinantikan Bobotoh yang ingin melihat tim kebangaannya membalas kekalahan di putaran pertama silam.
Dilansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (LIB) hingga Minggu 22 Januari 2023, jadwal Persib Bandung kontra Borneo FC akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Kamis 26 Januari 2023 mulai pukul 18.30 WIB.
Namun Bobotoh malah meralatnya seperti yang terlihat pada kolom komentar di akun Instagram @persib.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Baca Juga: Tanpa Kekalahan dalam 11 Pertandingan Beruntun, Luis Milla Semakin Waspada
"See u in pakansari," ucap akun dimaspalevi19.
"bantai 4-1 di pakansari nanti kamis." kata akun rickypraka.
"Info Persib home yah jadi yah dimana min di Cikarang apa di Bogor," tulis akun rizalal7137.
Seperti diketahui Persib Bandung dipastikan tak bisa menggunakan Stadion GBLA karena akan dilakukan renovasi untuk gelaran Piala Dunia U-20 mendatang.
Bahkan bos Persiib Bandung, Teddy Tjahjono tengah membidik dua venue yang akan digunakan tim beerjuluk Maung Bandung sebagai homebase.
eddy menjelaskan bahwa ada dua stadion yang akan digunakan Persib untuk menggelar laga kandang, yakni Stadion Pakansari, Cibinong dan Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
"Iya Pakansari, dan Wibawa Mukti kita ajukan jadi home base alternatif," jelas Teddy Tjahjono.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto