Persib Bandung Boyong 22 Pemain untuk Hadapi Arema FC, Nama Ricky Kambuaya Kembali Menghilang

Persib Bandung Boyong 22 Pemain untuk Hadapi Arema FC, Nama Ricky Kambuaya Kembali Menghilang Skuad Persib Bandung saat hadapi Dewa United. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Demi memburu poin sempurna pada pekan kedua Liga 1 2023/2024 kontra Arema FC, Persib Bandung memberangkatkan 22 pemainnya ke Bali pada Kamis siang, 6 Juli 2023.

Hanya saja dalam daftar nama pemain Persib Bandung tersebut, tak ada nama-nama pemain yang kini diisukan akan hengkang.

Setidaknya ada 5 pemain yang menghilang dari daftar pemain tersebut. Mereka ialah Ricky Kambuaya, Reky Rahayu, Eriyanto, Kakang Rudianto, dan Achmad Jufriayanto.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Ini Alasan Luis Milla Berangkatkan Persib Bandung Sehari Sebelum Pertandingan

Menariknya, Nick Kuipers yang sempat diisukan hengkang dan mulai tersisihkan justru diboyong ke Bali.

Ditambah lagi terdapat satu penjaga gawang belia jebolan Diklat Persib, Sheva Sanggasi yang dilibatkan dalam laga kali ini.

Trio penyerang Maung Bandung juga dilibatkan dalam rombongan skuat Maung Bandung kali ini. Mereka ialah Ciro Alves, David da Silva, dan Ezra Walian.

Baca Juga: Eks Pemain Persib Resmi Gabung Ajax

Berikut daftar 22 pemain Persib menuju Bali:

Penjaga gawang: Teja Paku Alam, Fitrul Dwi Rustapa, Putra Sheva Sanggasi

Pemain belakang: Nick Kuipers, I Putu Gede, Alberto Rodriguez, Daisuke Sato, Edo Febriansah, Kakang Rudianto, Victor Igbonefo, Rezaldi Hehanussa,

Gelandang: Marc Klok, Rachmat Irianto, Ryan Kurnia, Beckham Putra Nugraha, Robi Darwis, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, Frets Butuan

Penyerang: Ciro Alves, David da Silva, Ezra Walian.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini