REPUBLIKBOBOTOH.COM - Penyerang Persib Bandung David Da Silva, punya firasat bagus timnya bakal mampu membawa pulang tiga poin dari markas Bali United.
Persib Bandung akan menghadapi Bali United pada laga pekan ke-23 Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Senin (18/12/2023), pukul 19.00 WIB.
David da Silva memastikan, Persib sudah melakukan persiapan yang matang setelah kekalahan di laga terakhir melawan Persik Kediri.
"Kami melalui sepekan latihan dengan baik, memang sebelumnya kami gagal meraih hasil maksimal, tapi kami sudah melakukan persiapan untuk pertandingan ini," kata David da Silva dalam sesi jumpa pers di Bali, Minggu (17/12/2023).
Baca Juga : 3 Pemain Persib Dipanggil Timnas, Berikut Jadwal Lengkap Piala Asia 2023 di Qatar
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
David da Silva sangat percaya diri, terlebih ia pernah mencetak hattrick saat bermain di markas Bali United itu.
Tiga gol yang ia ciptakan terjadi saat ia masih berkostum Persebaya Surabaya pada kompetisi Liga Indonesia musim 2018.
Kala itu, Persebaya meraih kemenangan telak 5-2 atas Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (18/11/2018).
"Kami tahu Bali adalah tim yang bagus dan jadi pesaing kami di posisi empat besar. Jadi kami akan berkonsentrasi untuk pertandingan ini dan saya punya perasaan bagus bermain di lapangan ini karena pernah mencetak hattrick di sini," ujar David.
Baca Juga : Melihat Statistik, Pelatih Persib Prediksi Laga Melawan Bali United Akan Sulit
Karena itu, pemain asing asal Brasil ini merasa begitu percaya diri dan berarap mampu mengulang kejayaannya di musim 2018.
"Jadi saya merasa bagus dan sudah bersiap untuk menghadapi pertandingan ini," tegas David da Silva.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy