Shin Tae-yong Beberkan Kondisi Pemain Timnas U-23 Usai Jalani Latihan Perdana di Dubai

Shin Tae-yong Beberkan Kondisi Pemain Timnas U-23 Usai Jalani Latihan Perdana di Dubai Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong, memimpin latihan perdana di Dubai, Uni Emirat Arab pada Rabu 3 April 2024. (PSSI)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Tim Nasional U-23 Indonesia mulai menjalani latihan perdana di Dubai, Uni Emirat Arab pada Rabu 3 April 2024.

Pada petang hari, Garuda Muda menjalani latihan perdana. Latihan dilaksanakan di Lapangan Humaidal Tayer Stadium di kawasan komplek Al Nasr SC Dubai.

Pada latihan perdana ini, menu latihan yang diberikan pelatih Shin Tae-yong fokus untuk recovery pemain dan penyesuaian fisik keseluruhan.

Baca Juga : Rapat Exco PSSI Bahas Waktu Kongres serta Rencana Datangkan Wasit Liga Inggris

"Semua berjalan lancar, latihan perdana cuaca juga baik, kondisi para pemain pun juga baik," kata Shin Tae-yong seperti diberitakan laman resmi PSSI.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Usai menjalankan laga bersama tim di kompetisi lokal dan luar negeri, pelatih asal Korea Selatan itu mengabarkan kondisi pemain secara umum baik.

"Tetapi beda-beda taktikal setiap tim dan warnanya pun berbeda. Sebenarnya pekerjaan rumahnya adalah itu, harus dijadikan satu, menjadi kompak. Dan fokus juga disitu apakah kita ini bisa menjadi satu dalam tim," jelasnya.

Selama di Dubai, UAE, Indonesia akan menjalani dua laga uji coba tertutup melawan Arab Saudi di tanggal 5 April 2024 dan Uni Emirat Arab, tanggal 8 April 2024.

"Ya memang walaupun ada dua laga uji coba, kita fokus lebih dahulu ke dua pertandingan itu. Namun, fokus utama kita adalah pertandingan perdana melawan Qatar pada 15 April."

"Pertandingan pertama di Piala Asia nanti. Jadi ya fokus kita adalah bagaimana meningkatkan fisik pertandingan para pemain, dan kekompakan mereka selama di dua laga uji coba nanti," tuturnya.

Baca Juga : TERPOPULER: Teja Dirumorkan Bakal Hengkang, Alberto Pilih Tetap Fokus hingga Rencana Ryan Kurnia

Saat ini, Shin Tae-yong pun masih menunggu beberapa pemain yang bermain di kompetisi luar negeri.

"Untuk Ivar Jenner dan Rafael Struick akan sampai besok, Arhan di tanggal 4, untuk Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On sampai saat ini belum ada kepastian, jadi harus lihat situasi terlebih dahulu," tutupnya.

Skuad Garuda Muda menjalani pemusatan latihan di Dubai hingga 10 April sebelum tanding di Piala Asia U-23 AFC 2024 di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024.

Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania. Setelah kaga perdana melawan Qatar pada 15 April, Indonesia akan melawan Australia (18/4/2024) dan Yordania (21/4/2024).**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini