RBCOM - Persebaya Surabaya menyiapkan rangkaian pesta meriah menyambut hari jadi yang ke-97 pada 18 Juni 2024 nanti.
Disadur melalui laman resmi Liga Indonesia Baru, rangkaian acara HUT ke-97 Persebaya ini akan diawali dengan berziarah ke makam pendiri Persebaya, M. Pamoedji.
Pertama kali didirikan Persebaya kala itu 18 Juni 1927 yang masih menggunakan nama Soerabajasche Indonesische Voetbal Bond (SIVB).
Kini Direktur Operasional Persebaya Candra Wahyudi telah menyusun rangkaian acara hari jadi yang bertajuk Anniversary Game yang selalu ditunggu Bonek dan Bonita.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Tidak hanya Anniversary Game tetapi juga ada Green Force Run yang bekerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dengan start dan finis di Tugu Pahlawan, Surabaya.
Untuk Green Force Run 2024 nantinya bakal diikuti oleh sejumlah pemain Persebaya baik pemain lama maupun pemain baru yang bakal meramaikan event tersebut. Antara lain Ernando Ari, Andhika Ramadhani, Oktavianus Fernando, Bruno Moreira, dan juga penyerang anyar eks Persik Kediri, Flavio Silva.
“Seperti diketahui, tahun-tahun sebelumnya selalu ada pemasangan spanduk yang masif di kota. Kami coba kolaborasikan itu dengan Bonek juga pemerintah kota supaya nanti ada event yang lebih rapi untuk teman-teman Bonek,” tutur pria yang akrab disapa Candra itu.
Sementara soal lawan tanding Persebaya di Anniversary Game mendatang, dia mengisyaratkan akan menggandeng sesama tim asal Jawa Timur sebagai lawan bagi Bruno Moreira dkk untuk memanasi mesin menghadapi kompetisi BRI liga 1 2024/25.
Baca Juga : Umuh Muchtar Bocorkan Skuad Persib Musim Depan Pilihan Bojan Hodak
Meski belum pasti siapa tim asal Jawa Timur yang akan menjadi lawannya, Candra Wahyudi hanya berharap tim yang menjadi lawan Persebaya di Anniversary Game levelnya tidak langsung tinggi.
“Kami ada komunikasi dengan beberapa klub. Cuma memang dari kami manajemen, kami berharap lawannya tidak langsung tinggi,” ujar Candra Wahyudi.
“Kami gunakan untuk mengetes juga tim ini seperti apa. Sehingga mungkin kami cari tim-tim yang satu provinsi dengan Persebaya,” tutupnya.***
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy