Update Transfer Persib: Robi Kembali, Jupe Ganti Status, Goran Pergi, Igor Tolic Datang, 2 Pemain Anyar Merapat

Update Transfer Persib: Robi Kembali, Jupe Ganti Status,  Goran Pergi,  Igor Tolic Datang, 2 Pemain Anyar Merapat Tim Persib foto bareng usai jalani sesi latihan perdana di Stadion SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, pada Selasa, 2 Juli 2024. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Persib Bandung mulai menggeliat di bursa transfer pemain jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2024-2025 yang akan digelar mulai 9 Agustus 2024.

Persib mulai menunjukkan pergerakan di bursa transfer. Sejauh ini, Maung Bandung memang baru mendatangkan satu pemain 'anyar'.

Pemain tersebut adalah Robi Darwis yang kembali masa peminjaman di Dewa United FC dan kini sudah ikut dalam sesi latihan perdana tim Persib pada Selasa, 2 Juli 2024 di Stadion SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung.

Baca Juga : TERPOPULER: Persib Gelar Latihan Perdana, Jupe Memiliki Status Baru hingga Rumor Winger asal Jepang Gabung Persib

Selain memulangkan Robi Darwis, Persib juga sudah resmi melepas salah satu kipernya yakni Fitrul Dwi Rustapa yang memilih gabung ke Bali United FC.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Lalu Persib juga mengumumkan mundurnya Teddy Tjahjono di jajaran manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB).

Lalu, Persib pun telah resmi tidak akan diperkuat Arsan Makarin Al Haq pada kompetisi Liga 1 2024/2025.

Arsan Makarin memastikan bergabung dengan tim kontestan Liga 2, yakni PSPS Riau.

Selanjutnya bek veteran, Achmad Jufriyanto akan menyandang status baru yakni player-coach. Ini menjadi indikasi kuat bahwa Jupe akan duduk sebagai salah satu staf pelatih Persib musim depan.

Terbaru, Persib resmi mengumumkan melepas asisten pelatih Goran Paulic. Dia tidak akan lagi mendampingi Bojan Hodak menjadi bagian skuad Pangeran Biru yang akan segera mengarungi Liga 1 2024/2025.

Posisinya langsung digantikan Igor Tolic, kelahiran Gradacac, Kroasia, 25 September 1977. Beberapa tim yang pernah ditanganinya adalah Hajduk Split U-19 (2019), NK Osijek II (2019-2021), NK Kustosija (2021) dan terakhir klub asal Mesir, Wadi Degla (2022-2024).

Baca Juga : Rumor Winger asal Jepang Gabung Persib Akhirnya Terjawab

Interim Director of Sports PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan mengatakan, Tolic akan segera bergabung dan bekerja bersama staf pelatih Persib lainnya yang tengah mempersiapkan diri menghadapi Liga 1 musim depan.

Adhitia juga menyampaikan Persib sudah hampir sepakat dengan dua pemain bidikannya. Proses negosiasi dengan dua pemain tersebut sudah semakin mengerucut dan mencapai 95 persen.

"Masih berjalan, masih negosiasi, sudah ada dua pemain yang dikit lagi lah, dikit lagi akan segera kita umumkan, doain aja semoga minggu ini," ujar Adhit kepada awak media.***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini