Ini Pernyataan Resmi Persib Terkait Dugaan Intimidasi Ofisial Tim kepada Bobotoh

Ini Pernyataan Resmi Persib Terkait Dugaan Intimidasi Ofisial Tim kepada Bobotoh Ratusan bobotoh melakukan aksi solidaritas di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu 21 September 2024. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Persib Bandung secara resmi mengeluarkan statement terkait insiden dugaan intimidasi yang dilakukan ofisial tim Persib di akhir pertandingan kontra Port FC pada Kamis, 19 September 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung.

Dalam pernyataan resminya di akun media sosial resminya @persib, dijelaskan bahwa saat ini pihak manajemen Persib sedang melakukan proses investigasi internal secara intensif.

Berikut pernyantaan resmi Persib

"Terkait Insiden pasca pertandingan Persib vs Port FC pada hari Kamis, 19 September 2024 lalu, perlu kiranya kami sampaikan bahwa saat ini kami sedang melakukan proses investigasi internal secara intensif, dan dalam waktu dekat kami akan segera menyampaikan perekembangan hasil investigasi kami tersebut,"


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tindakan tegas akan kami ambil apabila ada pihak internal kami yang terbukti melakukan kesalahan,"

Sementara itu, saat berita ini diturunkan ratusan bobotoh sedang melakukan aksi solidaritas di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu 21 September 2024.

Mereka menuntut agar manajemen Persib segera memberikan pernyataan atas dugaan intimidasi ofisial Persib kepada Bobotoh.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini