RBCOM - Striker Persib Bandung, Ciro Alves berharap ada atmosfer luar biasa di pertandingan kontra Borneo FC Samarinda di Stadion GBLA, besok malam.
Pertandingan Persib kontra Borneo FC akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada Jumat 22 November 2024, pukul 19.00 WIB.
Persib akan kembali mendapat dukungan langsung dari bobotoh setelah di dua laga kandang sebelumnya harus bermain tanpa penonton karena sanksi dari Komdis PSSI.
Baca Juga : Bojan Hodak Sebut Borneo FC Tim yang Serba Bagus
Namun, tidak semua tribune penonton di Stadion GBLA dibuka karena sanksi Komdis PSSI imbas dari kericuhan pasca laga kontra Persija masih berlaku.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Persib dilarang membuka tribune penonton di sektor utara dan selatan di sisa laga kandang pada putaran pertama Liga 1 2024-25
Meski tidak semua tribune Stadion GBLA akan dibuka, namun Ciro Alves berharap atmosfer luar biasa tetap tercipta di Stadion GBLA, besok malam.
"Besok akan menjadi pertandingan yang sulit, saya berharap besok akan ada atmosfer yang luar biasa melawan tim yang bagus," kata Ciro Alves.
Baca Juga : Ciro Alves Tegaskan Persib Sudah Sangat Siap Hadapi Borneo FC
Meski Borneo FC saat ini memimpin klasemen, namun Ciro Alves menegaskan Persib cukup siap menghadapi Pesut Etam.
"Menurut opini saya, klub ini punya posisi yang bagus di klasemen, tapi Persib juga sudah siap," ujarnya.
"Persib sudah bersiap untuk pertandingan ini. Saya harap besok bisa menang dan akan bekerja keras karena ini laga yang sulit," ungkapnya.***
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik