5 Pertemuan Terakhir Persib vs Persita Tangerang, Maung Bandung Unggul Telak

5 Pertemuan Terakhir Persib vs Persita Tangerang, Maung Bandung Unggul Telak Persita vs Persib di pekan 31 Liga 1 2023-2024. (Twitter/@persib)

RBCOM - Persib Bandung akan menjamu Persita Tangerang pada laga pekan ke-16 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu, 22 Desember 2024, pukul 19.00 WIB.

Tentunya Persib membutuhkan poin penuh untuk menekan Persebaya Surabaya di puncak klasemen Liga 1 2024/2025.

Apalagi pada pekan ke-15, Persebaya Surabaya hanya bermain imbang dengan Semen Padang.

Baca Juga : UPDATE Kondisi Cedera Dedi Kusnandar, Butuh Waktu Berapa Lama Untuk Sembuh?

Persib Bandung tetap berada di posisi kedua klasemen Liga 1 2024/2025 setelah mengalahkan Barito Putera 2-1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (18/12/2024).


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Persib berada di bawah Persebaya Surabaya yang menempati posisi puncak Klasemen Liga 1 2024/2025 hingga pekan ke-16.

Persebaya Surabaya mengumpulkan 34 poin setelah melalui 15 kali pertandingan.

Persib Bandung berada di posisi kedua dengan 32 poin dan 14 kali bertanding, setelah laga lawan Bali United ditunda.

Karena itu, duel antara Persib dan Persita diyakini bakal berjalan menarik. Terlebih jika menilik catatan lima pertemuan terakhir kedua tim, Maung Bandung mencatatkan 3 kali kemenangan, sekali imbang dan sekali kalah.

Baca Juga : Bursa Transfer Sudah Dibuka, Wilujeng Sumping! Satu Pemain Segera Tiba di Persib

Pertemuan terakhir kedua tim di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) terjadi pada 1 Oktober 2023.

Pada pertandingan pekan ke-14 Liga 1 2023/2024 tersebut, lima gol kemenangan Persib disumbangkan melalui hattrick David da Silva menit 9, 48, 51, Edo Febriansah (44) dan Frets Listanto Butuan (90+3).

Berikut 5 pertemuan terakhir Persib dan Persita Tangerang

15 April 2024 - Persita 3-3 PERSIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta

1 Oktober 2023 - PERSIB 5-0 Persita di Stadion GBLA

9 April 2023 - Persita 4-0 PERSIB di Stadion Indomilk Arena

21 Desember 2022 - PERSIB 1-0 Persita di Stadion Sultan Agung

7 Januari 2022 - PERSIB 1-0 Persita di Stadion I Gusti Ngurah Rai.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini