Persib Kebobolan Dua Gol Identik di Kandang Borneo FC, Bojan Hodak: Tidak Ada yang Perlu Disalahkan

Persib Kebobolan Dua Gol Identik di Kandang Borneo FC, Bojan Hodak: Tidak Ada yang Perlu Disalahkan Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sebut dua gol yang bersarang di gawang Kevin Mendoza saat lawan Borneo FC Samarinda jadi pelajaran untuk Maung Bandung.

Persib kebobolan dengan cara yang sama yaitu lewat tendangan dari luar kotak penalti yang dicetak oleh Mariano Peralta.

Bahkan di penghujung laga, Persib nyaris kembali kebobolan lewat tendangan jarak jauh yang dilepaskan Peralta. Beruntung Gustavo Franca bisa menghalau bola.

Baca Juga : Prediksi Susunan Pemain Persib saat Hadapi Bali United di Pekan 29 Liga 1 2024/2025

"Lihat, sebelum setiap pertandingan kami selalu menayangkan video tentang situasi paling berbahaya dari lawan," kata Bojan Hodak.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Jadi kami sudah tunjukkan bahwa Peralta sering masuk ke dalam dan mencoba menembak."

"Tapi situasi pertama memang tidak menguntungkan karena Adam melakukan tekel dan kami kehilangan bola. Jadi Peralta bebas, tidak ada gelandang bertahan di posisi itu."

"Situasi kedua, Henhen sedikit terlambat dalam melakukan blok. Saat itu gelandang bertahannya adalah Agung. Dia terlalu jauh."

Baca Juga : Kepada Media Malaysia, Bojan Hodak Bocorkan Sosok Kunci di Balik Transformasi Sepak Bola Indonesia

"Jadi itu tiga situasi di mana pemain-pemain kami seharusnya lebih dekat dengannya (Peralta). Situasi ketiga juga sama, dengan Adzikry."

"Kami tahu bahwa pemain ini cenderung menyerang dari sisi kanan, tapi ini adalah sepa kbola, ini hal yang normal. Jadi tidak ada siapapun yang perlu disalahkan. Pada akhirnya, ini soal kerja sama tim," tegasnya.

Persib akan kembali melakoni pertandingan di Liga 1 besok malam, menghadapi Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini