RBCOM - Kemenangan Persib Bandung atas Bali United rupanya membuat David da Silva bersedih karena tidak bisa bermain dalam laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat 18 April 2025.
Striker asal Brasil tersebut harus absen dalam laga yang dimenangkan Persib dengan skor 2-1, lantaran masih dalam tahap pemulihan usai mengalami cedera.
Meski begitu David da Silva tetap hadir di stadion untuk mendukung perjuangan rekan-rekan setimnya, yang meraih kemenangan dramatis.
Baca Juga : Ini Nazar Wali Kota Bandung Bila Persib Back To Back Juara Liga 1 Musim Ini
Dalam momen tersebut, usai laga David da Silva menyapa ribuan Bobotoh. Dalam foto yang diunggah di akun Instagramnya, ia terlihat sampai meneteskan air mata di hadapan ribuan bobotoh.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Pada keterangan unggahannya itu, predator yang akrab disapa DDS itu curhat bahwa ada beberapa hal dalam hidupnya yang tak bisa diutarakan.
Namun, sang top skor Liga 1 musim lalu itu tidak menjelaskan apa hal yang dimaksud. Dia hanya bisa bersyukur atas apa yang didapatkannya.
"Ada hal-hal dalam hidup ini yang tidak dapat dijelaskan dan kita hanya dapat bersyukur dan itu masih terasa kurang," tulis David da Silva di Instagram pribadinya, @davidasilva14.
"Tuhan, terima kasih atas semua yang telah Kau berikan dalam hidupku. Dedikasiku selalu 100% dan aku tahu lebih dari sebelumnya bahwa dengan tekad, fokus, dan banyak iman, Tuhan yang tidak mungkin membuatmu berjalan di jalan yang luar biasa," tambahnya.
"Perjalanan itu panjang dan banyak batu di sepanjang jalan, tetapi akhirnya selalu merupakan lautan berkat yang Tuhan berikan kepada kita," katanya lagi.
Baca Juga : Komentar Wali Kota Bandung Usai Persib Raih Kemenangan Dramatis dari Bali United
Lebih lanjut, pemain yang sudah mencetak 10 gol di Liga 1 musim ini kemudian mengucapkan terima kasih kepada Bobotoh atas dukungannya dan berjanji akan memberikan segalanya untuk kebahagiaan mereka.
"Terima kasih BOBOTOH karena telah membuatku merasakan apa yang hanya sedikit orang yang berkesempatan untuk merasakannya dan aku selalu di sini untukmu, memberikan setiap tetes darah untuk mempertahankan seragam biru yang bersinar di hatiku hingga saat terakhir," kata David da Silva.
"Aku berjanji kepadamu (BOBOTOH) bahwa aku akan selalu memberikan lebih dari 100% di lapangan selama aku memiliki warna ini di dadaku. AKU MENCINTAIMU, BOBOTOH," sambungnya.***
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy