Federico Barba Dipastikan Bertahan, Persib Ubah Arah Strategi Transfer

Federico Barba Dipastikan Bertahan, Persib Ubah Arah Strategi Transfer Pemain Persib Bandung, Federico Barba, Julio Cecsar dan Guaycochea. (Adam Husein/RBCOM)

RBCOM - Isu seputar masa depan Federico Barba bersama Persib Bandung akhirnya menemui kejelasan.

Setelah sempat ramai dikabarkan bakal angkat kaki di pertengahan musim, manajemen Maung Bandung menegaskan bahwa bek asal Italia tersebut akan tetap bertahan hingga kontraknya berakhir pada musim 2025/26.

Kabar ini sekaligus memupus spekulasi yang beredar luas di media sosial terkait kepulangan Barba ke Italia.

Faktor adaptasi dan urusan keluarga sebelumnya disebut-sebut menjadi alasan potensi hengkangnya pemain bertahan tersebut. Namun, manajemen memastikan Barba masih menjadi bagian penting dalam rencana tim.

Baca Juga : Bojan Hodak Sebut PSBS Biak Bisa Sangat Berbahaya, Ini Alasannya

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Umuh Muchtar Tegaskan Status Barba

Kepastian itu disampaikan langsung oleh Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar. Ia memastikan tidak ada perubahan status terkait masa depan Federico Barba di Persib.

"Terus ini Barba, ya Barba. Alhamdulillah, setidaknya mereka (dia) tetap bersama ada di kita (Persib)," ujar Umuh, Rabu (21/1/2026).

Pernyataan tersebut menegaskan bahwa Barba akan tetap berseragam Maung Bandung dan melanjutkan kiprahnya di bawah arahan pelatih Bojan Hodak hingga akhir musim.

Baca Juga : Teja Paku Alam Tegaskan Persib Siap Hadapi PSBS Biak, Tak Mau Terlena Rekor Putaran Pertama

Dampak Langsung ke Bursa Transfer

Bertahannya Federico Barba membawa dampak signifikan terhadap kebijakan transfer Persib Bandung di putaran kedua kompetisi.

Umuh menyebut manajemen tidak akan melakukan perombakan besar-besaran karena komposisi pemain dinilai sudah cukup solid.

"Tambahan pemain paling-paling cukup satu, ya karena Barba juga masih bertahan. Bisa ditahan, tetap ada di Persib (untuk Barba)," tegasnya.

Manajemen kini hanya membuka kemungkinan mendatangkan satu pemain asing baru untuk melengkapi skuad. Posisi yang akan diperkuat masih dalam tahap evaluasi, menyesuaikan kebutuhan tim pelatih.

“Untuk tambahan pemain di putaran kedua, kemungkinan hanya satu saja. Soalnya Barba ternyata masih bisa bertahan,” kata Umuh.

Baca Juga : Bojan Hodak Ungkap Kabar Terkini Skuad Persib Jelang Hadapi PSBS Biak, Satu Pemain Absen, Sisanya Siap Tempur

Tidak Ada Lagi Pemain Dipinjamkan

Selain soal transfer masuk, Umuh juga memastikan tidak akan ada tambahan pemain yang dilepas dengan status pinjaman. Keputusan ini diambil demi menjaga kedalaman skuad menghadapi paruh kedua musim yang padat.

Sebelumnya, Persib telah meminjamkan Hehanussa bersaudara ke Persik Kediri. Namun hingga saat ini, pelatih Bojan Hodak belum mengajukan permintaan peminjaman pemain lainnya.

Manajemen pun memilih mempertahankan kerangka tim yang ada agar stabilitas dan konsistensi permainan tetap terjaga.

Baca Juga : Telkomsel Jabar Sukses Kawal Lonjakan Trafik 15 Persen Selama Periode Libur Tahun Baru

Fokus Hadapi Jadwal Padat Kompetisi

Di tengah kepastian bertahannya Barba, manajemen Persib juga mulai mempersiapkan tim menghadapi agenda padat. Selain putaran kedua BRI Super League, Persib juga akan berlaga di AFC Champions League Two 2025.

Umuh mengaku telah mengumpulkan seluruh pemain untuk memberikan motivasi tambahan agar tetap fokus dan tidak kehilangan konsentrasi.

“Barusan saya sudah mengumpulkan semua pemain untuk memberi semangat dan motivasi. Saya minta anak-anak tidak leha-leha dan fokus menghadapi pertandingan terdekat,” tutur pria berusia 76 tahun tersebut.

Persib Bandung dijadwalkan membuka putaran kedua dengan menjamu PSBS Biak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu malam, 25 Januari 2026.****

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini